Simeulue – Sebanyak 1.315 dosis vaksin Covid-19 diantar ke Pulau Simeulue, Aceh dengan menggunakan Kapal Aceh Hebat 1 yang berlayar dari Dermaga Calang Aceh Jaya.
"Vaksin Covid-19 yang diantar ke Simeulue berjumlah 1.315 dosis. Selain vaksin dalam perjalanan itu turut dibawa 1315 pcs alkohol swab, serta 750 pcs seragam alat pelindung diri (APD)," kata Kepala Dinas Kesehatan Aceh, Hanif dalam keterangannya, Selasa, 2 Februari 2021.
Kecuali untuk Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar, semua Kabupaten dan kota lain di Aceh akan menjalani vaksinasi tanggal 15 Februari mendatang.
Ditambahkan, vaksinasi Covid-19 untuk wilayah Simeulue tahap pertama ini akan menyasar para tenaga kesehatan.
“Kecuali untuk Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar, semua Kabupaten dan kota lain di Aceh akan menjalani vaksinasi tanggal 15 Februari mendatang,” katanya.
Sebelumnya Vaksin Sinovac Covid-19 mulai dikirim ke 21 kabupaten dan kota di Aceh, Senin, 1 Februari 2021. Vaksin-vaksin ini dimuat ke dalam enam truk serta mendapat pengawalan ketat oleh petugas Brimob Polda Aceh bersenjata lengkap. Pengawalan juga melibatkan sejumlah mobil lapis baja barracuda serta kendaraan taktis lainnya.
Baca juga:
“Paket yang akan dikirimkan berupa Vaksin 48.325 dosis, Jarum suntik 48.325 pcs, Safety box 967 kotak, Alkohol swab 48.325 pcs, dan APD 3.150 set,” kata Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Pendopo Gubernur. []