TAGAR.id, Jakarta - Keju menjadi salah satu bahan makanan tertua yang ada di dunia. Jenis keju juga tak hanya satu melainkan beraneka ragam dengan cita rasa lezat berbeda berdasarkan pengolahan dan lokasi produksinya.
Ada dua keju memang sudah dikenal dipasaran, yaitu keju segar terbuat dari susu sapi, kedua keju olahan yang biasanya mengandung beberapa persen keju ditambah dengan perasa dan pewarna. Jika ditanya keju mana yang lebih berkhasiat untuk kesehatan? Tentu keju yang terbuat dari 100 persen susu sapi karena menjadi sumber kalsium, dan vitamin.
Dikutip dari Greenfields, berikut Tagar rangkum sejumlah jenis keju yang memiliki cita rasa lezat.
1. Keju Mozzarella
Ilustrasi makanan dengan keju mozzarella. (Foto: Instagram/@saycheescaravan)
Jenis keju segar satu ini sudah populer dan tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Cita rasa dari keju mozzarella sangat nikmat dan mudah ditaburkan di atas berbagai makanan, seperti pizza, sup, roti panggang, atau dijadikan sebagai saus.
Untuk mendapatkan keju mozzarella cukup mudah, Anda bisa membelinya dalam bentuk yang sudah diparut sehingga praktis dan cepat ditaburkan dalam masakan.
2. Bocconcini Cheese
Ilustrasi Bocconcini Cheese. (Foto: Instagram/@lacasadelformaggio)
Dibuat dengan keju mozzarella segar dan lembut, siapa sangka kabarnya keju ini terinspirasi dari ahli pembuat keju tradisional Italia. Keju ini juga cocok dijadikan sebagai camilan sehat dengan cara diiris tipis dan ditaburkan di atas salad.
3. Ricotta Cheese
Ilustrasi Ricotta Cheese. (Foto: Instagram/@ve_gam_ofa)
Ricotta cheese merupakan keju putih yang murni, segar, creamy dan ringan di setiap bagiannya. Keju tersebut memiliki tekstur lembut yang sering digunakan untuk resep masakan khas Italia. Selain itu, keju ini juga bermanfaat untuk kesehatan karena mengandung protein dan kalsium yang tinggi.
4. Camembert Cheese
Ilustrasi Camembert Cheese. (Foto: Instagram/@himeno_mama)
Keju camembert terbuat dari bahan dasar susu segar yang kaya rasa dan nutrisi. Dalam proses pengolahannya, keju tersebut menggunakan kultur bakteri yang spesifik dan kultur jamur Penicillium candidum.
Keju camembert tidak menggunakan bahan pengawet atau pewarna, sehingga cita rasa khas dari keju ini sangat terasa. Cara menikmatinya juga tak sulit, cukup santap saja bersama dengan roti, biskuit, atau salad. []
Baca juga: