Jakarta - Liburan akhir tahun ke Malang berasa tidak lengkap, sebelum mencicipi makanan khas kampung halaman artis fenomenal Yuni Shara.
Selain tempat wisatanya yang ramai dikunjungi saat liburan akhir tahun, Malang juga memiliki beberapa kuliner lezat dan menggugah selera. Jadi tidak ada salahnya, ketika berada di kota kelahiran kakak kandung dari artis Krisdayanti ini, disarankan untuk menyantap makanan khasnya.
Berikut Tagar rangkumkan beberapa makanan khas Malang kampung halaman Yuni Shara.
1. Bakso Malang
Bakso Malang (Foto: Instagram/@bakso_indonesia)
Siapa yang tidak tahu bakso malang? Karena makanan ini sudah populer di Indonesia. Sekarang tidak hanya bisa dicari di Malang, tetapi di beberapa kota mudah sekali untuk menemukan makanan ini.
Kuahnya yang khas dari rebusan daging dan tulang sapi, membuat makanan ini menjadi gurih dan nikmat. Bahkan, tekstur bakso yang terbuat dari daging sapi, terlihat lembut dan kenyal.
Lebih lezat lagi ketika dicampur dengan mie kuning, bihun, sayuran, taoge, dan pangsit goreng yang menjadi ciri khas bakso malang tersebut. Untuk memperkaya rasa, bisa dilumuri dengan saus, kecap, sambal jika menyukai pedas, serta cuka untuk pecinta rasa asam.
Jangan lupa taburkan daun bawang dan bawang goreng supaya makanan itu semakin menggugah selera. Semua komponen yang menyatu dalam satu mangkuk bakso, tentu bisa membangkitkan nafsu makan.
2. Nasi Pecel
Nasi Pecel Malang. (Foto: Instagram/@chriseldaica)
Makanan ini sudah menjadi salah satu ikon kuliner kota Malang. Tidak lengkap rasanya, bila menyambangi kota tersebut tetapi belum singgah ke tempat makan yang menyediakan nasi pecel di sana.
Nasi pecel menjadi menu favorit warga Malang. Makanan tersebut ditemani rebusan beberapa sayur segar, serta disiram dengan sambal kacang dan dilengkapi peyek di atasnya.
Sayuran yang ada di nasi pecel ini terdiri dari, kacang panjang, kangkung, tauge, dan daun kemangi dengan racikan bumbu bercita rasa khas tradisional Indonesia.
3. Orem-orem
Orem-orem khas Malang (Foto: Instagram/@kulinermomiw)
Kuliner khas Malang yang satu ini sudah terkenal sejak pertengahan tahun 1980. Makanan tersebut terbuat dari bahan dasar tempe. Orem-orem terdiri dari irisan tempe goreng dan ayam yang diolah dengan kuah santan dan tekstur kuahnya kental.
Biasanya disajikan bersamaan dengan ketupat beserta lauk tempe dan tauge yang sekilas menyerupai sayur lodeh. Kuliner ini memiliki rasa yang pedas dan gurih, sehingga membuat selera makan semakin meningkat.
4. Bakso Bakar
Bakso Bakar Malang. (Foto : Instagram/@dietmulaibesok)
Sebenarnya makanan ini tidak memiliki latar belakang apapun, hanya saja ada yang memodifikasi penyajian bakso dan kebetulan orang malang. Dengan alasan itulah, sampai sekarang kuliner tersebut menjadi terkenal di malang.
Sekilas memang tidak berbeda dengan bakso pada umumnya, hanya saja makanan itu dibakar menggunakan arang dan dibumbui saus, kecap, dan rempah-rempah.
Ketika dibakar bakso akan mengeluarkan aroma yang begitu menggugah selera. Untuk rasanya sudah pasti manis dan pedas, tergantung dari selera masing-masing pembelinya.
5. Tempe Mendol

Salah satu kuliner khas Malang ini berbahan dasar kacang kedelai. Disebut dengan mendol karena berbentuk blok (mendol).
Tempe mendol diolah dengan ragam jenis bumbu, sehingga menghasilkan cita rasa yang gurih, dan memiliki teksturnya lebih padat.
Satu hal yang perlu diketahui, olahan makanan ini dibuat dari tempe yang warnanya sudah kehitaman atau sedikit basi. Meski begitu, jangan dianggap makanan ini tidak menyehatkan.
Biasanya olahan tempe yang satu ini, dijadikan makanan utama atau lauk pecel dan rawon. Umumnya, di setiap penjual nasi pecel telah tersedia tempe mendol sebagai pelengkap. []
Baca juga: