5 Negara di Dunia yang Tidak Punya Bandara

Bandara biasanya mudah ditemukan di berbagai negara, tapi tidak berlaku bagi beberapa negara.
Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Bandara merupakan salah satu fasilitas lepas landas dan atau mendarat pesawat atau helikopter.

Bandara biasanya mudah ditemukan di berbagai negara, karena berfungsi sebagai pintu gerbang kegiatan perekonomian serta pemerataan pembangunan, pertumbuhan, dan stabilitas ekonomi.

Bagi kamu yang sering berlibur ke luar negeri, tentu langkah pertama yang dilakukan adalah memesan tiket penerbangan hingga terbang menggunakan pesawat terbang.

Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi lima negara di bawah ini.

Bukan tanpa alasan, lima negara ini ternyata tidak memiliki fasilitas berupa bandara.

Lantas, negara mana saja itu? Berikut daftar negara-negaranya dilansir dari Reader’sDigest


1. Vatikan


Vatikan juga dikenal sebagai salah satu negara terkecil di dunia. Negara ini tidak punya bandara sendiri, karena benar-benar "tertutup" di wilayah Roma.

Jika ingin singgah ke negara ini, pengunjung mesti datang ke Roma lalu berkendara ke negara ini.


2. San Marino

San Marino tidak punya bandara meskipun dikelilingi oleh daratan Italia.

Sebagai negara kelima terkecil di dunia, San Marino berjarak hanya 9 mil dari bandara internasional Federico Fellini yang terkenal.


3. Monako

Negeri terkecil kedua di dunia ini dikelilingi tiga sisi oleh Prancis dan satu sisi oleh Laut Tengah.

Pengunjung harus naik perahu selama sekitar setengah jam setelah mendarat di bandara Cote d’Azur untuk sampai ke Monako.


4. Liechtenstein

Sebagai negara terkecil di dunia yang berbatasan dengan dua negara Austria dan Jerman, Liechtenstein juga tidak punya bandara.

Pengunjung harus masuk dengan mobil, perahu, atau jalur yang populer dari stasiun kereta api terdekat di Swiss atau Austria.

Bandara terdekat adalah St.Gallen-Altenrhein di Swiss. Luasnya hampir delapan kali lebih kecil daripada kota Los Angeles, dengan kota terbesar yang dihuni hanya 6.000 penduduk.


5. Andorra

Andorra adalah wilayah di perbatasan antara Spanyol dan Prancis. Ibu kota Andorra adalah Andorra la Vella, yang juga merupakan ibu kota di daratan tertinggi di Eropa.

Ada lima bandara dalam waktu tiga jam dari Andorra di Spanyol dan Prancis. []

Berita terkait
Pantai Paling Populer untuk Wisata di Eropa
Eropa punya pantai sekitar 37.000 km dan karena restriksi akibat pandemi Covid-19 sudah dilonggarkan pantai jadi tujuan wisata
6 Tempat Wisata Baru Masuk Daftar Kota Terindah di Italia
Italia diberkahi panorama yang indah. Banyak lokasi wisata alam memesona terdapat di kota di negara jantung Laut Mediterania tersebut.
9 Tips Aman untuk Wanita yang Ingin Solo Travel ke Maroko
Maroko adalah negara yang indah, sangat tepat untuk menjadi tujuan wisata.