Jakarta - Sering kali mungkin banyak orang yang bingung ketika memilih menu buka puasa. Menu yang itu-itu saja mungkin akan membosankan.
Jika Anda berbuka puasa di sekitaran Jakarta Pusat, mungkin Anda bisa mencoba beberapa rekomendasi tempat berbuka ini. Berikut 5 rekomendasi tempat berbuka puasa di Jakarta Pusat.
1. Restoran Garuda Sabang
Restoran Garuda Sabang. (Foto/Instagram/@restorangaruda)
Rekomendasi tempat untuk berbuka puasa yang pertama adalah Restoran Garuda Sabang. Restoran ini menyediakan berbagai jenis masakkan padang dan beroperasi mulai dari pukul 08.00-22.00 WIB. Restoran ini terletak di Jl. H. Agus Salim No.59, RT.3/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Jakarta Pusat.
- Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Berbuka Puasa di Depok
2. Sentral Al Jazeerah Restaurant & Cafe
Sentral Al Jazeerah Restaurant & Cafe. (Foto: Tagar/Instagram/@sentralaljazeerahrestaurant)
Restoran ini cocok untuk Anda yang ingin berbuka puasa dengan menu khas Timur Tengah. Beralamat di Jl. Pramuka No. C23, RT.4/RW.4, Rawasari, Kec. Cemp. Putih, Jakarta Pusat, restoran ini beroperasi setiap hari mulai pukul 10.00-23.00 WIB. Harga untuk makan di restoran ini berkisar Rp 50.000 - Rp 100.000/orang.
3. Seribu Rasa
Seribu Rasa. (Foto: Tagar/Instagram/@seriburasa_id)
Seribu Rasa yang terletak di Menteng, Jakarta Pusat, merupakan restoran dengan hidangan khas Asia Tenggara. Dengan suasana “homey” menjadikan Anda tidak merasakan sedang berada di areal perkotaan besar.
Jika Anda ingin berbuka puasa di restoran ini, Anda harus melakukan reservasi terlebih dahulu. Restoran ini beroperasi setiap hari mulai pukul 10.00-21.00 WIB, yang terletak di Jl. H. Agus Salim No.128, RT.1/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Jakarta Pusat.
4. Dapur Babah Elite
Dapur Babah Elite. (Foto: Tagar/Instagram/@dapurbabahelite)
Restoran ini menawarkan berbagai hidangan seperti Indonesian food, Chinese food, dan juga peranakan. Dapur Babah Elite ini bernuasa klasik dengan banyak printilan unik dalam dekorasi restorannya sehingga tempat ini cocok untuk berbuka puasa dengan nuansa anti mainstream.
Harganya mulai dari Rp 55.000-Rp 488.000. Beralamat di Jl. Veyeran I No.18-19, RT.4/RW.2, Gambir, Kec. Gambir, Jakarta Pusat, dengan jam operasional pukul 11.00-21.00 WIB.
5. Heritage by Tan Goei

Jika Anda ingin berbuka puasa dengan hidangan steak, mungkin Anda bisa mencoba Restoran Heritage by Tan Goei. Restoran legendaris ini bernuasa vintage dan pastinya nyaman.
Harga untuk makan disini sekitar Rp 100.000 - Rp 200.000/orang. Restoran ini cukup strategis tepatnya di Jl. Teuku Cik Ditiro No.3, Menteng, Jakarta Pusat. Restoran ini beroperasi setiap hari mulai pukul 10.30-20.00 WIB.
(Ni Nyoman Mastika Mega Puspita)