Jakarta – Kanselir Jerman, Angela Merkel, Jumat, 12 November 2021, mengatakan orang-orang memiliki tugas untuk mendapat vaksinasi Covid-19 sebagai cara untuk melindungi bukan hanya diri mereka, tetapi juga orang lain.
PM Merkel mengeluarkan pernyataan itu dalam perbincangan virtual dengan PM Selandia Baru, Jacinda Ardern, di sela-sela forum tahunan Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC).
Jumlah kasus Covid-19 membubung di Jerman. Rekor tertinggi harian, 50 ribu kasus baru, dilaporkan pada Kamis, 11 November 2021. Sepekan silam, angkanya mencapai 33 ribu kasus baru.

Laporan situs independen, worldometers, menunjukkan sampai tanggal 11 November 2021 jumlah kasus positif Covid-19 di Jerman mencapai 4.925.928 dengan 97.822 kematian.
“Virus masih berada di antara kita dan mengancam kesehatan rakyat,” kata Wakil Kanselir Olaf Scholz, Kamis, 11 November 2021.
Para pejabat Jerman dijadwalkan bertemu pekan depan untuk membahas cara-cara mengatasi lonjakan kasus Covid-19 [uh/ab]
Dana Pemulihan Covid-19 Sebesar 25,6 Miliar Euro Untuk Jerman
Dugaan Penipuan Jumlah Tes Covid-19 di Jerman
Antisipasi Mutasi Virus Corona Jerman Perpanjang Lockdown
Mutasi Paling Baru Virus Corona Muncul di Jerman