Jakarta - Polisi membongkar makam mantan istri komedian Sule, Lina Zubaedah, menyusul laporan anak sulungnya, Rizky Febian, yang menduga ada kejanggalan dalam kematian mendiang ibunya. Pembongkaran tersebut menyimpan sejumlah fakta terkait kasus yang saat ini masih dalam penyidikan pihak kepolisian.
Lina Zubaedah meninggal dunia secara mendadak pada Sabtu, 4 Januari 2020. Sebelum dikebumikan, jenazah di semayamkan di rumah duka, Jalan Neptunus, Margahayu Raya, Kota Bandung. Belakangan, Rizky Febian, melaporkan kejanggalan atas kematian ibunya lantaran menemukan luka lebam di tubuh almarhumah mantan istri Sule itu.
Berikut Tagar rangkumkan 6 fakta perjalanan kasus dugaan kejanggalan dalam kematian Ibunda penyanyi Rizky Febian.
1. Punya Suami Kedua
Lina Zubaedah menikah dengan Sule pada 1997, dikaruniai empat buah hati yaitu Rizky Febrian Adriansyach, Putri Delina Andriyani, Rizwan Adriansyach, dan Ferdinan Ardiansyach.
Mengarungi suka duka selama 21 tahun, keduanya bercerai pada 2018. Perceraian Sule dan Lina diputus Pengadilan Agama Cimahi, Jawa Barat. Setelah bercerai, Lina dikabarkan menikah dengan seorang pria bernama Teddy pada Januari 2019.
Baca juga: Teddy: Lina Zubaedah Gugat Cerai Sule Karena KDRT
Dalam sebuah kesempatan, Teddy sempat menyebut istrinya itu melayangkan gugatan cerai kepada Sule salah satunya disebabkan oleh tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Hal itu ia ungkapkan demi menjawab tuduhan yang menyebutnya sebagai orang ketiga alias pelakor/pebinor.
"Ini hubungan dibilang saya pelakor atau orang ketiga. Saya klarifikasi lagi. Itu proses cerai, tadinya yang menggugat adalah Bunda Lina. Kalo nggak percaya, tanyain pak Abdurrahman, ini rumahnya masih di sekitar sini," kata Teddy dalam sebuah video di kanal YouTube Cumi Cumi.
"Kalau tahu, dari sidang pertama bunda Lina ngajuin perceraian. Kalian simak sendiri, dia langsung menggugat karena ada KDRT," ujar dia dalam video tersebut.
2. Simpang Siur Penyebab Kematian
Lina Zubaedah meninggal dunia dikabarkan meninggal dunia secara mendadak lantaran disebabkan serangan jantung pada Sabtu, 4 Januari 2020. Namun, hal itu langsung dibantah oleh Teddy yang menyebut kematian istrinya karena sesak napas yang diakibatkan asam lambung yang naik.
"Asam lambungnya naik, jadi sesak napas. Kalau serangan jantung, jantungnya kemarin sudahan di USG, itu semua bersih. Enggak ada flek, enggak ada apa-apa," kata dia kepada wartawan.
3. Luka Lebam di Tubuh Lina
Rizky Febian, melaporkan kejanggalan atas kematian ibunya yang meninggal dunia pada Sabtu, 4 Januari 2020 kepada pihak kepolisian. Laporan diajukan lantaran keluarga disebut menemukan luka lebam di tubuh almarhumah mantan istri Sule itu.
Kabid Humas Polda Jawa Barat (Jabar), Kombes Saptono Erlangga, mengonfirmasi kabar pelaporan kasus tersebut. Ia mengatakan laporan atas nama Rizky Febian dilakukan pada Senin, 6 Januari 2020 kemarin.
"Laporannya terkait kejanggalan dalam kematiannya. Seperti ada lebam di leher dan tubuhnya," kata Saptono kepada awak media, Selasa, 7 Januari 2020.
4. Polisi Geledah Rumah Lina
Petugas kepolisian dari Polrestabes Bandung, Jawa Barat mendatangi rumah kediaman Teddy, suami mendiang Lina Zubaedah alias mantan istri komedian Sule, menyusul laporan yang dilayangkan Rizky Febian terkait temuan kejanggalan dalam kematian ibundanya beberapa hari lalu.
Petugas polisi dari Tim Inafis Satreskrim Polrestabes Bandung itu dilaporkan memasuki rumah tinggal di jalan Neptunus itu demi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta memeriksa dan mencari barang bukti.
Setelah cukup lama berada di dalam rumah, aggota kepolisian berseragam oranye itu keluar sembari membawa sejumlah barang yang diduga sebagai alat bantu untuk pemeriksaan lebih lanjut;
Barang yang dibawa petugas antara lain sebuah komputer PC berwarna hitam dan sejumlah perangkat elektronik lain.

5. Teddy Tak Keberatan Lina Diotopsi
Suami mendiang Lina Zubaedah, Teddy, mengaku tidak merasa keberatan jika makam ibunda penyanyi Rizky Febian dibongkar dan jenazahnya diotopsi guna mencari kejelasan mengenai penyebab kematiannya.
"Saya nggak keberatan kalau butuh divisum, kalau mau di autopsi juga nggak keberatan saya, selama anak-anaknya setuju," kata Teddy kepada wartawan, saat ditemui di kediamannya, di Bandung, Jawa Barat, Rabu, 8 Januari 2020.
Teddy mengatakan, ia hanya merasa kasihan jika otopsi tetap dilakukan. Sebab, ia merasa hal itu akan mengganggu ketenangan Lina. Ia juga menyayangkan perkara yang sebelumnya sudah berlalu justru ramai dan jadi pembicaraan orang banyak.
"Kalau saya pribadi kasihan saja, harusnya udah tenang, jadi rame lagi, makanya nanti pihak kepolisian aja yang bekerja keras," kata dia.
6. Makam Mendiang Lina Dibongkar Polisi
Pihak kepolisian akhirnya membongkar makam Luna Zubaedah, ibunda musisi Rizky Febian yang meninggal dunia beberapa waktu lalu. Pembongkaran makam dilakukan guna proses otopsi menyusul laporan Rizky yang menduga ada kejanggalan dalam kematian mendiang ibunya.
"Autopsi ini untuk mencari penyebab dari kematian tentunya nanti dari hasil tim forensik akan dilakukan analisis penyebab kematian almarhumah," kata Kabidhumas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Saptono Erlangga, pada Kamis, 9 Januari 2020, diberitakan Antara.
Baca juga: Dalami Kasus, Polisi Bongkar Makam Ibu Rizky Febian
Saptono mengatakan, autopsi tersebut tidak akan membutuhkan waktu yang lama. Ia memperkirakan proses tersebut akan selesai dalam kurun waktu satu hari.
Ia juga memastikan pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa orang saksi atas laporan Rizky Febian yang masih berstatus penyelidikan.
"Kita sudah mintai keterangan dari pihak keluarga," kata Saptono. []