Jakarta – Program CSR PT Pertamina Gas (Pertagas) kembali meraih prestasi, kali ini Pertagas berhasil raih 6 penghargaan dari ajang bergengsi Indonesian CSR Awards 2020.
Pertagas berhasil meraih kategori platinum untuk 3 program yakni Asman Toga Melati dari Operation South Sumatera Area, Kelompok Pengasap Ikan Sidoarjo dari Operation East Java Area, dan Kampung Batik Ecoprint dari Operation Kalimantan Area.
Tidak hanya itu, Pertagas juga berhasil meraih kategori gold untuk 3 program yakni Pemberdayaan Komunitas Tuli Gresik (Kotugres) dari Operation East Java Area, Desa Unggul Petani Berdaya (Saung Patra) dan Kelompok Wanita Capai Impian & Cita-Cita (Kawat Cinta) dari Operation West Java Area.

Kami sangat bersyukur atas diraihnya penghargaan ini. Kami akan terus berkomitmen untuk mengimplementasikan kegiatan CSR terutama yang terkait dengan pengembangan masyarakat secara berkelanjutan
Melalui acara yang diselenggarakan di Ballroom JS Luwansa Hotel tersebut, penghargaan diberikan oleh dewan juri kepada Corporate Secretary Pertagas yakni Fitri Erika.
"Kami sangat bersyukur atas diraihnya penghargaan ini. Kami akan terus berkomitmen untuk mengimplementasikan kegiatan CSR terutama yang terkait dengan pengembangan masyarakat secara berkelanjutan" ucap Erika.
Ajang penganugerahan kali ini diikuti oleh 40 perusahaan dari seluruh Indonesia dan merupakan ajang penghargaan tertinggi kepada perusahaan yang menjalankan program CSR, Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL), serta community development secara efektif dan berkualitas.
Indonesian CSR Awards sendiri merupakan acara penganugerahan yang diadakan setiap tiga tahun sekali oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia bersama dengan Badan Standarisasi Nasional (BSN) dan Corporate Forum For Community Development (CFCD). []
Baca juga:
- Pertagas Raih 6 Penghargaan Keselamatan Migas 2020
- Pertagas Bantu Komunitas Tuli Ciptakan Desain Fesyen