AC Milan Kandas di Kandang Bologna Laga Serie A Italia

Milan menghadapi tantangan besar di sisa laga agar bisa finis di posisi empat besar klasemen Serie A Italia
Skor akhir 2-1 di laga Bologna vs AC Milan Serie A Italia pada 27/2/2025 (Foto: X/AC Milan @acmilan)

TAGAR.id – AC Milan tidak bisa mempertahankan keunggulan di babak pertama bikin Bologna menang 2-1 di laga Serie A Italia yang kickoff pada hari Kamis, 27/2/2025, pukul 20.45 waktu setempat bersamaan dengan hari Jumat, 28/2/2025, pukul 02.45 dini hari WIB tadi di Stadio Renato Dall'Ara.

Dengan kekalahan ini Milan turun ke posisi ke-8 dengan 41 poin, sementara Bologna naik ke posisi ke-6 dengan 44 poin.

Itu artinya Milan menghadapi tantangan besar di sisa laga agar bisa finis di posisi empat besar klasemen Serie A Italia.

Gol Milan baru terjadi jelang waktu normal 45 menit berakhir yaitu di menit 43 yang dijaringkan oleh Rafael Leao.

Rossoneri berusaha untuk memenangkan laga karena ingin finis di zona Liga Champions musim depan yaitu finis di posisi ke-4 klasemen. Soalnya, musim ini mereka sudah tersingkir dari kompetisi Eropa itu.

Jika Milan menang baru bisa bertengger di posisi ke-6 dengan 44 poin. Tapi, ini memudahkan langkah mereka untuk naik ke posisi ke-4.

Tidak ada pilihan bagi Milan selain mempertahankan keunggulan di babak kedua atau menambah gol agar posisi tetap terjaga.

Sayang, Milan justru kebobolan dua gol di babak kedua yang membuat kedudukan jadi 2-1 untuk tuan rumah Bologna.

Dua gol Bologna dicetak oleh S. Castro di menit 48 dan D. Ndoye menit 82.

- (bbc.com dan sumber lain). []

Berita terkait
AC Milan Unggul Sementara Atas Bologna Sampai Turun Minum
Gol untuk kemenangan Milan baru terjadi jelang waktu normal 45 menit berakhir yaitu di menit 43 yang dijaringkan oleh Rafael Leao