TAGAR.id, Jakarta - Lisa Mariana agaknya tertekan karena terus dihujat netizen imbas mengaku dihamili eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Karena itu, Lisa sempat curhat di postingan terbaru pada 9 April.
"Saya hanya seorang ibu yang memikirkan masa depan anak , bahwa saya sudah berubah saya hanya meminta keadilan anak," kata Lisa. "Kalian sebagai seorang ibu dan perempuan pasti ga ingin anak kalian menderita di masa depannya nanti," ucapnya.
Tak cuma itu, Lisa juga minta maaf pada istri sah RK, Atalia Praratya. Ia berharap Atalia bisa memahami posisinya sebagai sesama ibu.
- Baca Juga: Ridwan Kamil Bantah Isu Pisah Ranjang dengan Istri saat Kubu Lisa Mariana Spill Perselingkuhan
"Saya memahami dan menyesali apa yang telah saya lakukan di masa lalu, dan saya mohon ibu Cinta bisa memaafkan kesalahan saya. Dan saya yakin ibu Cinta pun seorang ibu tentu memahami bagaimana ada di posisi saya yang ingin masa depan anak saya bagus," pungkasnya.
Alih-alih tuai simpati, Lisa malah makin dirujak netizen. Ia disindir soal caranya meminta maaf pada Atalia.
"Mbaaaaa ...Ya Allah kamu minta maaf sama bu cinta tapi dengan caption dan foto kek gitu," seru netter. "Giliran gini bu cinta hrs ngertiin, kmrin kmna aja lis?," seru netter. "Istri sah mbok kon memahami??? pie kihhhhhhh maksudte??? wkwkkwkw lucu tenan koe mbiyakkkkkkkkkkkkkkkkkkkkk, astaghfirullah 1000x ," seru yang lainnya.
Sebelumnya, pengacara RK, Muslim Butar-Butar buka suara soal kondisi pernikahan kliennya dan Atalia. Muslim tegaskan jika semua baik-baik saja. Selain itu, Atalia berikan dukungan pada sang suami terkait permasalahan dengan Lisa.
"Sampai saat ini Ibu Atalia tidak percaya dengan tuduhan ini. (Isu Ridwan Kamil dan Atalia Praratya telah pisah ranjang) itu kami bantah," ujar Muslim saat konferensi pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 4 April 2025.
"Mengenai hubungan Bapak dengan Ibu Atalia sampai saat ini hubungannya baik-baik saja. Kedua belah pihak, ibu maupun bapak menjalani rumah tangga dengan baik dengan harmonis," lanjutnya.
"Ibu Atalia menghormatin proses hukum yang ada, kemudian memberikan support kepada bapak. Jadi kalau ada polemik-polemik yang di luar, yang berasumsi spekulatif," sambungnya.
"Tinggal masalahnya itu berat atau kecil nah, ini kemungkinan ini besar masalahnya Nah tinggal ujian ini dihadapi dengan tenang, dan ibu dan bapak menghadapinya dengan tenang kira-kira begitu jawabannya," katanya.
RK juga agaknya siap untuk menjalani tes DNA. "Terkait permintaan tes DNA, seyogyanya dilakukan sebagai implikasi dalam proses hukum yang berlaku. Kami siap mengikuti prosedur hukum yang sah untuk memastikan kejelasan dan kepastian hukum dalam kasus ini. Jika kedua belah pihak, Bapak Ridwan Kamil dan LM meminta atau menjalankan tes DNA, sepakat tanpa perintah pengadilan, saya tegaskan bahwa Ridwan Kamil siap melakukan tes DNA kapanpun dibutuhkan. Dengan mengajukan permohonan ke DGI Mabes Polri," tegas Muslim. []