Jakarta, (Tagar 26/4/2018) - Belasan agen dan jamaah terus mencari solusi setelah proses hukum yang membelit PT Amanah Bersama Umat (AbuTours). Kali ini mereka mendatangi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI di Jalan Jend Gatot Subroto, Senayan, Jakarta, Rabu (25/4).
Salah satu agen yang tergabung dalam komunitas nasional, Anugrah, belasan agen dan jamaah awalnya menggelar unjukrasa di depan gedung parlemen Senayan. Kemudian perwakilan sebanyak 12 agen dan jamaah PT Abu Tours diterima langsung menyuarakan aspirasi di ruang Komisi VIII DPR RI.
Pada pertemuan itu, seluruh perwakilan mencurahkan keluh kesah yang mereka hadapi setelah PT Abu Tours resmi bermasalah secara hukum sekaligus pencabutan izin operasi. Di sisi lain, pemerintah tetap mewajibkan pemberangkatan jamaah.
"Kami menyampaikan semua permasalahan yang dihadapi agen maupun jamaah. Kita ingin tetap memberangkatkan, namun semua biaya yang sudah dibayarkan ada di Abu Tours. Sedangkan seluruh aset sudah disita," jelas Anugrah.
Menurut Anugrah, Ketua Komisi VIII DPR RI, Ali Tahir, yang menerima mereka mengaku siap mengakomodir semua aspirasi itu. Bahkan rencananya, hasil pertemuan tersebut akan dilanjutkan dengan rapat dengar pendapat dengan Kementerian Agama RI, melalui Dirjen PHU, hari ini Kamis (26/4).
"Penyampaian kami sudah diterima, Ketua Komisi VIII sudah berjanji akan membawa aspirasi kami untuk dibahas bersama kementerian. Katanya besok, sebelum dewan melakukan reses," jelas Anugrah. (rio)
Berita terkait