Amien Rais: KPK Lemah

Kedudukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai lembaga anti rasuah oleh Amien Rais dianggap lemah.
Pimpinan rapat yang juga Wakil Ketua Pansus Angket KPK Dossy Iskandar (kedua kiri) didampingi Wakil Ketua Pansus Angket KPK Taufiqulhadi (kiri) dan Risa Mariska (ketiga kiri) berbincang dengan Pakar Hukum Pidana Romli Atmasasmita (kanan) sebelum rapat dengar pendapat umum (RDPU) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Selasa (11/7). Rapat tersebut meminta penjelasan dan pandangan Romli Atmasasmita sebagai pakar hukum pidana berkaitan temuan pansus angket terhadap dugaan penyimpangan yang dilakukan KPK. (Foto: Ant/M Agung Rajasa)

Jakarta, (Tagar 19/7/2017) - Kedudukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai lembaga anti rasuah oleh Amien Rais dianggap lemah.

"Teman-teman bilang jangan lemahkan KPK. Apakah KPK itu kuat? Kalau kuat BLBI sudah selesai, kalau kuat Hambalang selesai, kalau kuat Bank Century selesai, kalau kuat Sumber Waras selesai, kalau kuat Reklamasi selesai. Jadi KPK itu lemah, Mbahnya lemah," ujar Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais yang datang menemui Pansus Angket KPK di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (19/7).

Dalam kesempatan tersebut, mantan Ketua MPR RI itu membawa makalah untuk dipaparkan dalam pertemuan dengan Pansus Hak Angket KPK. Sejumlah kasus yang tidak terselesaikan dianggapnya sebagai contoh kelemahan KPK.

"Jadi kelemahan KPK sudah sampai titik jenuh, kalau sudah sangat lemah, apa yang mau dilemahkan? Kalau dia kuat, itu semua kasus gede diselesaikan. Ini OTT 10 juta 400 juta, ini kan lemah," tegasnya. (nhn)

Berita terkait
0
Mensos Risma Berbagi Tips untuk Meningkatkan Usaha Mikro Bisa Melejit dengan Keuntungan Miliaran
Menteri Sosial Tri Rismaharini berbagi kiat usaha kepada ibu-ibu penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH). Simak ulasannya.