TAGAR.id – Argentina melaju ke final Copa America 2024 setelah mengalahkan Kanada 2-0 di semifinal untuk merebut trofi Copa America yang ke-16 sekaligus memecahkan rekor bersama Uruguay yang mengangkat trofi sebanyak 15 kali.
Argentina ditantang Kolombia di final pada Minggu,14/7/2024, malam waktu setempat atau Senin, 15/7/2024 pukul 07.30 pagi WIB di Hard Rock Stadium, Miami, Florida, AS.
Kolombia melaju ke final setelah menyingkirkan favorit juara Copa America, Uruguay, di semifinal dengan skor tipis 1-0.
Los Cafeteros, julukan timnas Kolombia, hanya pernah mencapai final di tahun 2001, sejak itu mereka selalu gagal mencapai final.
Sementara itu Argentina justru bertekad untuk meraih gelar Copa America ke-16 untuk membawa mereka melewati Uruguay sebagai pemegang 15 rekor dalam mengangkat trofi.
Sang juara bertahan, Argentina, telah menyapu bersih turnamen tahun ini dengan hanya kebobolan satu gol dan mengalahkan tim kejutan Kanada di semifinal.
Trofi Copa America (Foto: standard.co.uk/AFP via Getty Images)
Prediksi susunan pemain (lineup):
Argentina: E. Martinez; Molina, Romero, Li. Martinez, Tagliafico; Di Maria, De Paul, Fernandez, Mac Allister; Messi, Alvarez
Pelatih: Lionel Scaloni
Kolombia: Vargas; S. Arias, Sanchez, Cuesta, Mojica; Rios, Lerma; J. Arias, Rodriguez, Diaz; Cordoba
Pelatih: Néstor Lorenzo
Wasit: Rafael Claus (Brasil)
Riwayat head to head (h2h) antara Argentina dan Kolombia:
Argentina menang: 25
Imbang: 8
Kolombia menang: 9
Prediksi skor akhir: Argentina 3 – 1 Kolombia (sportsmole.co.uk, standard.co.uk, 90min.com, sportskeeda.com, sportingnews.com, sg.news.yahoo.com, theanalyst.com, clutchpoints.com dan sumber lain). []