Arsenal vs Valencia, Susunan Pemain dan Prediksi

Arsenal diunggulkan saat menghadapi Valencia di semifinal pertama Liga Europa di Emirates.
Arsenal menghadapi lawan kuat Valencia di laga pertama semifinal Liga Europa di Stadion Emirates, Jumat, 3 Mei 2019, dinihari WIB. (Foto: dailymail.co.uk)

Jakarta - Arsenal kian diperhitungkan di Liga Europa setelah menyingkirkan tim kuat Napoli. Kini, mereka kembali membidik kemenangan saat menghadapi lawan yang tidak kalah berat, Valencia di laga pertama semifinal di Stadion Emirates, Jumat, 3 Mei 2019, dinihari WIB. 

Tren buruk di kompetisi domestik diharapkan tidak mempengaruhi Arsenal saat berlaga di Liga Europa. Apalagi, The Gunners kian dekat untuk merengkuh trofi. Dan, ini memberi kesempatan bagi manajer Unai Emery untuk memberi trofi di tahun pertamanya di Arsenal. 

Mereka juga ngotot untuk menang di laga pertama. Bila perlu kemenangan dengan skor besar setidaknya membantu Pierre-Emerick Aubameyang dkk saat melakoni laga kedua di kandang Valencia. 

Arsenal sesungguhnya sudah siap bertarung menghadapi Valencia karena tidak ada pemain yang absen kecuali gelandang Aaron Ramsey yang cedera. Pemain lain bisa dimainkan oleh Emery. 

Dengan skema 3-4-1-2, kiper Petr Cech kembali berdiri di bawah mistar. Sebelumnya dia tidak dimainkan di pertandingan liga. Cech akan dibentengi trio Sokratis, Laurent Koscielny  dan Nacho Monreal yang kembali dimainkan. 

Kembalinya gelandang Mesut Oezil menjadikan lini tengah Arsenal bakal kian hidup. Namun bila kondisinya belum fit, posisi Oezil digantikan Henrikh Mkhitaryan. 

Tampaknya akan terjadi pertarungan di lini tersebut dan Emery ingin Granit Xhaka, Lucas Torreira dan Ashley Maitland-Niles bisa melakukannya. Sedangkan Sead Kolasinac didorong untuk memperkuat pertahanan dari tengah. Oezil/Mkhitaryan diharapkan bisa menopang duet Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

Valencia terancam kehilangan dua pemain kunci, Cheryshev dan Geoffery Kondogbia yang belum pulih dari cederanya. Sedangkan eks gelandang Arsenal Francis Coquelin terpaksa tidak bisa berduel dengan rekan lama karena larangan bermain. 

Di depan, duet Rodrigo dan Mina menjadi pilihan pertama. Mereka diharapkan bisa menggoyang pertahanan The Gunners yang kurang solid.

Di belakang, eks Arsenal Gabriel Paulista akan mendapat sambutan hangat di Emirates. Dia akan berpasangan dengan Ezequiel Garay di jantung pertahanan. Bek Daniel Wass akan menempati posisi kanan dan Jose Gaya kembali di posisi bek kiri. Kiper Neto akan menjadi pilihan pertama.

Di laga ini, dukungan dari suporter menjadikan Arsenal bakal bangkit untuk menghadapi Valencia. Bursa tetap mengunggulkan tuan rumah. Dan Valencia di-voor 1/2. Tampaknya Arsenal berpeluang memenangkan duel itu. 

Hasil buruk di tiga pertandingan secara berturut-turut tidak akan berlanjut menjadi keempat kalinya bagi Arsenal. Mereka termotivasi untuk menghentikan tren buruk itu. Apalagi mereka punya peluang ke Liga Champions musim depan bila menjadi juara Liga Europa. []

Prakiraan Susunan Pemain

Arsenal (3-4-1-2): Cech-Sokratis, Koscielny, Monreal; Maitland-Niles, Torreira, Xhaka, Kolasinac; Ozil; Lacazette, Aubameyang

Valencia (4-4-2): Neto-Wass, Garay, Paulista, Gaya; Torres, Parejo, Soler, Guedes; Rodrigo, Mina

Bursa

Arsenal vs Valencia 0:1/2 (tips Arsenal)

Baca juga: 

Berita terkait
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.