Jakarta - Menjelamg pernikahan penyayi cilik Jojo Suherman bersama sang kekasih Clairine Clay sepakat untuk membuat tato di tubuh mereka. Gambar yang dipilih pun , bukan gambar biasa melainkan foto keluarga yang memiliki arti dibalik tato tersebut.
“Karena bentar lagi aku dan Jojo nikah. Tinggalnya sudah engga sama keluarga lagi, sudah punya keluarga sendiri. Jadi sebenernya simbolis saja ada foto keluarga yang permanen di badan hehehe,” ungkap Clay di Instagram Story pribadinya (19/9/2021)
Untuk letak tato, Jojo dan Clay sama sama memilih berada di tangan kana dengan beda penempatan. Jojo mentato dilengan kanan bagian bawah. Jojo juga memilih foto keluarga saat ia masih kecil
“Slide 1 : di tangan kanan saya bagian dalam. Slide 2 : di lengan kanan depan milik @clairine clay,” tulis jojo dalam unggahannya.
Tato Jojo (Foto:Tagar/Instagram @jojosuherman)
Sedangkan Clay memilih tempat tato tepat di tanda lahirnya. Clay memilih mentato foto lawas kedua orang tuanya yang sedang berkuda.
Karena bentar lagi aku dan Jojo nikah. Tinggalnya sudah engga sama keluarga lagi, sudah punya keluarga sendiri.
“Papa dan mama ada di tanda lahirku,” tulis Clay pada keterangan fotonya
Mereka juga membagikan pengalaman selama proses pembuatan tato.Di mana waktu pengerjaan tato Jojo lebih cepat dari pada Clay. Jojo hanya membutuhkan 48 menit untuk tatonya selesai. Sedangkan Clay sedikit berbeda karena tato yang Clay pilih lebih banyak memiliki warna.
Jadi pembuatan tato Clay membutuhkan lebih banyak jarum, serta letaknya dibagian dalam lengan kanan membuat beberapa tempat tato terasa lebih perih, seperti pada bagian kepala kuda.
Tato Clay (Foto: Tagar/Instagram @jojosuherman)
Jojo sebelumnya telah melamar sang kekasih Clairine Clay dengan di hadiri para sahabat, terutama permain film Yowis Ben.ia melamar sang kekasih pasa Maret 202. Ia mengunggah sejumlah foto yang memamerkan momen haru itu. Ada foto ketika sang kekasih, Clay memamerkan cicin yang sudah disematkan Jojo di tangan kirinya, mereka pun tampak bahagia dalam sejumlah foto yang diunggah.[]
(Fiona Renatami)
Baca Juga:
- Sheila Marcia Hapus Tato di Tubuh, Ini Alasannya
- 3 Cara Menghilangkan Tato Permanen dengan Prosedur Medis
- Nama BJ Habibie di Lagu Iwan Fals dan Joshua Suherman
- Joshua Suherman Ungkap Lagu Favorit Karya Papa T Bob