Jakarta - Pemerintah daerah yang dipimpin Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membatalkan pembukaan bioskop di Ibu Kota yang sedianya direncanakan beroperasinya kembali pada 29 Juli 2020. Artis Marcella Zalianty mengaku menerima keputusan tersebut.
Marcela mengaku setuju dengan tindakan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta belum mengizinkan tempat hiburan di DKI beroperasi kembali karena ruangan tertutup rentan menjadi tempat penyebaran Covid-19.
"Kalau aku sih menerima dengan lapang hati sih, karena menurutku saat ini memang masih beresiko tinggi kalau kita sudah buka bioskop," kata Marcella Zalianty ketika berbincang dengan Luna Maya lewat fitur live Instagram.
Baca juga:
- 3 Film Ini Tayang Saat China Buka Bioskop 24 Juli 2020
- Wishnutama Tegaskan Bioskop Terapkan Protokol Kesehatan
- Bioskop Film Nyaris Mati, Sutradara James Bond 'Teriak'
Meski demikian, bintang film Brownies itu sempat merasakan sangat antuasias ketika Gabungan Pengelola Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) mengumumkan akan membuka kembali bioskop di Tanah Air pada 29 Juli 2020. Keputusan itu juga telah disetujui Pemerintah Pusat.
Petugas penjaga pintu theater bioskop menggunakan alat pelindung diri pencegah Covid-19. (Foto: dok Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif)
Karena menurut Marcella Zalianty, pengalaman yang lebih baik bisa didapatkan ketika menonton film di biskop dibandingkan melihat karya audio visual lewat streaming atau lewat media gadget.
"Aku bukan orang yang terlalu betah nonton digital kayak laptop, handphone, itu enggak bisa," ujar Marcella Zalianty.
Seperti diketahui, Pemrov DKI batal membuka kembali bioskop tak lama setelah keluarnya Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/Menkes/382/2020 serta Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor 02/KB/2020.
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Cucu Ahmad Kurnia ketika dikonfirmasi mengatakan batalnya bioskop di Jakarta kembali beroperasi karena kasus positif Covid-19 di Ibu Kota yang belum melandai.
"Karena penyebaran Covid-19 belum kondusif. Makanya kita tahan dulu," ujar Cucu ketika dihubungi pada Kamis 16 Juli 2020.