Jakarta – Sebuah acara virtual yang melelang 90 benda yang pernah dimiliki mendiang bintang sepak bola, Diego Maradona, pada Minggu, 19 Desember 2021, gagal menjual aset-aset besar sang legenda asal Argentina itu.
Sebuah apartemen tepi pantai, dua mobil BMW dan sebuah rumah yang Maradona beli untuk kedua orangtuanya, termasuk diantara benda-benda yang tidak terjual dalam lelang tersebut.
Lebih dari 1.500 calon pembeli, yang berasal dari Amerika Latin, Italia, Prancis, Inggris, Rusia dan Dubai, telah mendaftarkan diri untuk berpartisipasi, kata penyelenggara lelang.
Tapi pada akhir sesi lelang yang berlangsung selama tiga jam tersebut, penjualan hanya mencapai 26.000 dolar AS atau sekitar Rp 374 juta. Aset-aset bernilai lebih dari 1.4 juta dolar AS atau Rp 20 miliar tidak ditawar, menurut kalkulasi Kantor Berita AFP.
Tawaran tertinggi didapat oleh sebuah lukisan bergambar Maradona berjudul "Antara Friorito dan Langit," oleh seniman Lu Sedova. Lukisan itu terjual senilai 2.150 dolar AS atau Rp 30 juta.

Disusul dengan sebuah foto Maradona dengan mendiang pemimpin Kuba Fidel Castro, yang dibeli seharga 1.600 dolar AS atau Rp 23 juta oleh seorang pembeli di Dubai.
"Lelang memang seperti itu -- tidak ada yang tahu hasilnya sampai semua selesai," kata penyelenggara Adrian Mercado pada akhir acara. "Kami mengharapkan tinggi, tapi realitanya tidak ada yang tahu."
Benda-benda termahal termasuk sebuah rumah di Buenos Aires yang dibeli oleh Maradona untuk kedua orangtuanya (yang bernilai 900.000 dolar AS atau Rp 12 miliar) dan sebuah apartemen di resor tepi pantai Mar del Plata (65.000 dolar AS atau Rp 935 juta) (vm/jm)/AFP/voaindonesia.com. []
Baju Maradona saat Cetak Gol Tangan Tuhan Dijual, Ini Harganya
Kronologi Diego Maradona Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung
Memperingati Setahun Kematian Maradona
Maradona, Legenda Sepak Bola yang Dipuja dan Sisi Gelapnya