Atletico Madrid vs Athletic Club di La Liga Spanyol 2 Maret 2025 Pukul 03.00 WIB Ini Prediksinya

Sampai matchday 25 Altetico Madrid ada di posisi ke-3 klasemen dengan 53 poin, sementara Athletic Club di posisi ke-4 dengan 48 poin
Ilustrasi - Atletico Madrid vs Athletic Club di La Liga Spanyol 2 Maret 2025 Pukul 03.00 WIB (Foto: sportytrader.com)

TAGAR.id – Atletico Madrid menjamu Athletic Club untuk pertandingan yang menarik di papan atas sepak bola La Liga Spanyol pada Sabtu, 1/3/2025, pukul 21.00 waktu setempat bersamaan dengan Minggu, 2/3/2025, pukul 03.00 dini hari WIB di Wanda Metropolitano.

Sampai matchday 25 Altetico Madrid ada di posisi ke-3 klasemen dengan 53 poin, sementara Athletic Club di posisi ke-4 dengan 48 poin.

Jika Real Madrid menang lawan Real Betis beberapa jam sebelumnya, maka biarpun Atletico Madrid menang lawan Athletic Club tetap tidak bisa ke puncak karena Madrid punya 57 sedangkan Atletico 56.

Selain itu jika Barcelona mengalahkan Real Sociedad pada 2/3/2025, maka Blaugrana kembali ke puncak gusur Madrid karena selisih gol dimenangkan Barcelona.

Ini adalah pertandingan yang sulit untuk ditebak, dengan Athletic yang tidak terkalahkan dalam jangka panjang, namun laga tandang ke Atletico adalah salah satu pertandingan terberat di liga. Maka, tim asuhan Simeone bisa meraih kemenangan tipis untuk meraih tiga poin yang sangat penting di klasemen.

Prediksi susunan pemain (lineup):

Atletico Madrid (4-4-2): Oblak (kiper); Molina, Gimenez, Lenglet, Galan; Simeone, De Paul, Llorente, Lino; Griezmann, Alvarez

Pelatih: Diego Simeone

Athletic Club (4-2-3-1): Simon (kiper); De Marcos, Vivian, Paredes, Yuri; Jauregizar, Vesga; I Williams, Sancet, N Williams; Sannadi

Pelatih: Ernesto Valverde

Riwayat head to head (h2h) antara Atletico Madrid dan Athletic Club dalam 65 pertemuan, yaitu:

  • Atletico Madrid menang: 36
  • Imbang: 9
  • Athletic Club menang: 20

Prediksi skor akhir: Atletico Madrid 2-2 Athletic Club.

Pertandingan di La Liga Spanyol pada 1/3/2025:

  • Girona vs Celta Vigo (pukul 20.00 WIB)
  • Rayo Vallecano vs Sevilla (pukul 22.15 WIB)
  • Real Betis vs Real Madrid (2/3/2025, pukul 00.45 WIB)
  • Atletico Madrid vs Athletic Club (2/3/2025, pukul 03.00 WIB)

- (bbc.com, sportsmole.co.uk, khelnow.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Barcelona Bermain Imbang dengan Atletico Madrid di Leg 1 Semifinal Copa del Rey
Penggemar sepak bola di Spanyol dan dunia mengharapkan terjadi lagi El Clasico di final Copa del Rey