Jakarta - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting dikabarkan mengalami sakit mata menjelang helatan konser tunggalnya beberapa waktu ke depan. Hal itu membuat Ruben Onsu selaku produseri gelaran merasa bingung dan khawatir.
Suami Sarwendah itu bahkan mengaku geram dengan Ayu Ting Ting yang kerap sakit sebelum konsernya berlangsung. Jika menghitung hari, konser tersebut tinggal menunggu waktu kurang lebih dua bulan lagi.
"Yah gue khawatir. Cuma kan memang selama tiga bulan ini sampe bulan Maret nanti masih dalam pantauan saya sebagai penyelenggara acara, yah untuk memantau artisnya sejauh apa persiapannya," kata Ruben Onsu di kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Selasa, 14 Januari 2020.
"Gue enggak ngerti dia mah ada aja lagi sakit, dia mau menuju konser ada aja entah dia kaki keseleo, ntar dia matanya sakit, ini lah sakit," ujar ayah Betrand Peto itu.
Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa, 14 Januari 2020. (Foto: Tagar/Santi Sitorus)
Ruben mengatakan, Ayu Ting Ting saat ini tengah merasa canggung menghadapi konser tunggalnya itu. Sebagai teman sekaligus produser acara, ia kerap memberikan nasehat demi mengusir rasa grogi yang kerap muncul menghantui Ayu.
"Dia mah nerveus orangnya. Dia udah mulai nerves, udah mulai itu. Saya bilang enggak apa dimuntahin sekarang gitu, dan abis itu normal untuk hal yang lainnya," kata dia.
Baca juga: Iwan Fals dan Slank Hentak Mega Konser Film si Doel
Konser Ayu Ting Ting bertajuk Sambalado bakal berlangsung pada 28 Maret 2020 di Jakarta. Dalam helatan tersebut, pelantun lagu Alamat Palsu itu rencananya bakal menggandeng sejumlah rekan penyanyi lain seperti Titi DJ hingga Didi Kempot.