TAGAR.id – Barcelona kembali telan kekalahan kandang ketika dikecoh Atletico Madrid dengan skor 2-1 di La Liga Spanyol pada Sabtu, 21/12/2024, pukul 21.00 waktu setempat bersamaan dengan Minggu, 22/12/2024, pukul 03.00 dini hari WIB di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Dengan kekalahan ini Barcelona turun ke posisi ke-2 di klasemen dengan 38 poin di belakang Atletico Madrid yang naik ke puncak dengan 41 poin.
Blaugrana unggul 1-0 sampai turun minum melalui gol Pedri di menit ke-30.
Di babak kedua Atletico yang ingin naik ke puncak klasemen dengan menggusur Barcelona terus menggempur barisan pertahanan Barca.
Siasat Atletico berhasil membobol gawang Barca di menit ke-60 melalui Rodrigo de Paul. Kedudukan jadi imbang 1-1.
Pendukung tuan rumah Barcelona sudah puas dengan hasil imbang 1-1 karena Barca tetap di puncak. Apalagi sampai waktu normal 90 menit berakhir kedudukan tetap imbang 1-1.
Tapi, harapan tuan rumah dan pendukungnya pupus karena di babak pertambahan waktu injury time pemain Atletico, Alexander Sorloth, bobol gawang Blaugrana di menit ke-90+6.
Pupus sudah harapan Barcelona untuk tetap bertengger di puncak klasemen.
Hasil pertandingan di La Liga Spanyol pada 21/12/2024:
- Getafe 0-1 Mallorca
- Celta Vigo 2-0 Real Sociedat
- Osasuna 1-2 Athletic Clug
- Barcelona 1-2 Atletico Madrid
- (bbc.com dan sumber lain). []