TAGAR.id – Pertarungan antara dua raksasa sepak bola Inggris jadi berita utama aksi di Liga Premier Inggris akhir pekan ini, ketika dua tim teratas musim lalu -Manchester City dan Arsenal- bertemu dalam ekstravaganza di Etihad pada hari Minggu, 22 September 2024, pukul 14.00 waktu setempat bersamaan dengan pukul 20.00 WIB.
Saat ini City di posisi ke-2 klasemen liga di belakang Liverpool menyusul awal musim yang cemerlang, setelah memenangkan empat pertandingan mereka sejauh ini. Sedangkan Arsenal ada di posisi ke-5. Tapi, City dan Arsenal punya satu sisa laga sehingga yang menang bisa ke puncak klasemen.
Pelatih Manchester City Pep Guardiola (Foto: sportsmole.co.uk/Imago)
City ingin menjadi tim pertama dalam sejarah divisi teratas Liga Premier Inggris yang memenangkan lima pertandingan pertama mereka dalam lima musim berbeda. Sebelumnya City melakukan hal itu pada musim 1912/1913, 2015/2016, 2016/2017, dan 2023/2024. Tapi, diperkirakan Arsenal tidak akan membiarkan City melakukannya dengan mudah.
Pasukan Mikel Arteta berjuang melewati kesulitan minggu lalu untuk mengklaim kemenangan penting 1-0 atas rival sengitnya Tottenham, sementara mereka menindaklanjutinya dengan hasil imbang 0-0 di Liga Champions di Atalanta.
Pelatih Arsenal Mikel Arteta (Foto: independent.co.uk/Fabrizio Carabelli/PA/PA Wire)
Makanya, bisa dibayangkan skenario untuk memenangkan laga terjadi lagi di Etihad. Erling Haaland mungkin sedang on fire di dalam negeri, tapi lima bek Arsenal bisa dibilang salah satu yang terbaik di planet ini saat ini, jadi hasil imbang sepertinya tidak bisa dihindari. Tapi, bisa juga tuan rumah yang unggul karena dukungan penonton.
Prediksi susunan pemain (lineup):
Manchester City (3-2-4-1): Ederson (GK); Akanji, Dias, Gvardiol; Kovacic, Rodri; Doku, Silva, De Bruyne, Grealish; Haaland
Pelatih: Pep Guardiola
Arsenal (4-4-2): Raya (GK); White, Saliba, Gabriel, Timber; Sterling, Partey, Joginho, Martinelli; Havertz, Jesus
Pelatih: Mikel Arteta
Riwayat head to head (h2h) antara Manchester City dan Arsenal dalam 211 pertemuan, yaitu:
Manchester City menang: 65
Imbang: 46
Arsenal menang: 100
Prediksi skor akhir: Manchester City 2 – 1 Arsenal.
Pertandingan di Liga Premier Inggris pada 22/9/2024:
- Brighton vs Nottingham Forest
- Manchester City vs Arsenal
- (sportsmole.co.uk, standard.co.uk, independent.co.uk, khelnow.com, sportskeeda.com dan sumber lain). []