Jakarta - Pul Blue Bird mengalami kebanjiran akibat hujan deras yang mengguyur kota Jakarta sejak dini hari, Rabu, 1 Januari 2020. Pun demikian, pihak Blue Bird menyatakan akan tetap memberikan pelayanan kepada konsumen.
"Hari ini Blue Bird tetap memberikan layanan kepada masyarakat melalui pul-pul dan unit layanan yang tidak terkena dampak banjir," ujar Amelia Nasution, Direktur Marketing PT Blue Bird Tbk kepada Tagar, Kamis, 2 Januari 2020.
Amelia juga mengatakan saat ini pihak Blue Bird masih fokus melakukan evakuasi terhadap pengemudi taksi dan masih belum dapat memastikan jumlah armada yang terdampak.
"Kami saat ini fokus melakukan evakuasi dan pendataan terhadap unit operasional (mobil) yang terdampak dari banjir ini," katanya.
Mahkota Taksi Blue Bird. (Foto: Instagram/driverbluebird)
Sementara itu, untuk jumlah kerugian akibat terdampak banjir besar, Assistant Manager of Public Relation PT Bluebird Tbk, Steven Sanjaya mengatakan jumlahnya masih belum diketahui.
“Untuk kerugian sendiri masih kami kalkulasikan, nanti kami update jika semua sudah terdata," katanya melalui pesan singkat kepada Tagar, Kamis, 2 Januari 2020.
Pul yang terdampak banjir di antaranya pul Blue Bird Kramat Jati, belakang Pasar Hek, Jalan Pondok Gede, dan pool taksi Bluebird Puri Indah, Jakarta Barat.
Kapusdatinkom BNPB, Agus Wibowo mengatakan penyebab terendamnya pul Blue Bird itu disebabkan tingginya curah hujan dan meluapnya sungai di sekitar pul tersebut hingga naik ke permukaan jalan.
Pul Blue Bird Kramatjati di Jakarta Timur kebanjiran. (Foto: istimewa)
"Di situ kan ada sungai Kramatjati yang lewat pasar itu, belakang Jalan Raya Bogor itu. Dari sungai itu yang meluapnya, di samping (karena) genangan di sekelilingnya," ujarnya.
Banjir yang merendam pul Blue Bird Kramatjati hampir menenggelamkan semua armada taksi yang sedang terparkir di pul itu. Terlihat pada gambar, hanya atap taksi saja yang terlihat karena terendam banjir.
"Itu tingginya setinggi kap mobil, tulisan Blue Bird-nya saja yang muncul. Kita lihat di sini, kemungkinan mobilnya sedan, kira-kira 1 meter lebih. Infonya dari intelijen, dari Polda Metro betul tingginya 30 cm lebih, hingga muncul lambang Blue Bird-nya aja," ujar Agus.
Sementara banjir di pul Blue Bird Puri Indah tidak separah yang terjadi di Kramatjati. Terlihat pada gambar, banjir hanya menggenang di pul tersebut dan merendam hampir setengah bagian armada taksi yang terparkir disitu.
Sebagai informasi tambahan, Blue Bird merupakan perusahaan transportasi asal Indonesia yang memiliki cabang di berbagai kota, di antaranya Jakarta, Bekasi, Tangerang, Surabaya, Bandung, Semarang, Cilegon, Makassar, Manado, Denpasar, Medan, Mataram, Pekanbaru, Batam, Padang dan Palembang. Untuk wilayah Jakarta sendiri, Blue Bird memiliki total 21 ribu armada taksi yang beroperasi. []