Jakarta - Aktor Indonesia, Joe Taslim, muncul pertama kali dalam perannya sebagai Sub Zero, salah satu karakter di film Mortal Kombat yang diagendakan tayang di bioskop pada 5 Maret 2021 mendatang. Dua foto bocoran perdana tokoh ini, dirilis pihak rumah produksi dan menjadi viral serta bahan perbincangan di media sosial.
Dalam teaser foto pertama, Joe Taslim yang berperan sebagai Bi Han alias Sub Zero nampak tengah bertarung dengan bintang asal Jepang, Hiroyuki Sanada, yang memainkan peran sebagai Hanzo Hashashi alias Scorpion. Sementara latar gambar didominasi pepohonan di tengah hutan.
Sedangkan dalam foto kedua, Joe Taslim nampak tengah mengeluarkan kemampuan istimewanya sebagai Sub Zero, yakni membentuk es melalui telapak tangannya sendiri. Sorot mata sang aktor, juga mendapat sorotan lebih dalam gambar tersebut.
Joe Taslim berperan sebagai Sub Zero dalam teaser foto perdana film Mortal Kombat 2021. (Foto: Weekly Entertainment)
Kepastian terlibatnya Joe Taslim dalam proyek film adaptasi game populer Mortal Kombat, sudah ramai diperbincangkan oleh publik pecinta film di Tanah Air sejak awal Juli 2019 lalu.
Kala itu, masyarakat dibikin penasaran dengan kemampuan sang aktor memerankan karakter Sub Zero dalam film tersebut.
Sub Zero sendiri merupakan salah satu karakter orisinil Mortal Kombat sejak serial game ini rilis pertama kali tahun 1992. Tokoh ini terkenal memiliki karakter bela diri cepat dengan kemampuan khusus menggunakan es.
Film Mortal Kombat diproduseri produser kenamaan Amerika Serikat kelahiran Malaysia, James Wan, sekaligus menjadi merupakan proyek pertamanya dengan Joe Taslim.
Meski begitu, James Wan dan Taslim sebelumnya sama-sama pernah ikut terlibat dalam proyek film franchise Fast and Furious. Kala itu, Taslim bermain di film Fast Furious 6, sementara Wan menjadi direktur dalam film Furious 7.
Aktor Joe Taslim tampil sebagai Sub Zero pada teaser foto perdana film Mortal Kombat 2021. (Foto: Weekly Entertainment)
James Wan dikenal Hollywood sebagai produser, sutradara, atau director film-film horor, seperti Saw I-VI, The Conjuring 1-3, Annabelle, dan Insidious.
Mortal Kombat juga pernah diangkat ke layar lebar pada tahun 1995 dengan judul Mortal Kombat dan Mortal Kombat: Annihilation pada tahun 1997.
- Baca juga: Perjalanan Karier Joe Taslim, Aktor Indonesia Go International
- Baca juga: Foto: Teaser Mortal Kombat 2021 Viral di Media Sosial
Kini, sebuah daerah di selatan Australia dipilih sebagai lokasi yang diambil untuk shooting film Mortal Kombat yang akan rilis pada 5 Maret 2021 mendatang. []