Bocoran Spek Realme X50 Pro, Ada Dual Selfie Camera

Realme secara resmi mengungkap beberapa spesifikasi dari smartphone X50 Pro yang akan meluncur pada 24 Februari 2020.
Realme X50 Pro akan Hadir Dengan Dual Selfie Camera. (Foto: Gsmarena)

Jakarta - Realme secara resmi mengungkap beberapa spesifikasi dari smartphone X50 Pro yang akan meluncur pada 24 Februari 2020. Melalui akun Weibo resminya, Realme membeberkan bahwa ponsel ini akan menggunakan kamera swafoto ganda dengan resolusi 32 MP.

Dilansir dari laman Gizmochina, Kamis, 20 Februari 2020, lensa ganda tersebut akan terbagi menjadi lensa primer dan lensa ultra wide angle. Lensa ultra wide angle tersebut diklaim memiliki bidang pandang 105 derajat serta sudah mendukung fitur UIS Max Super Video Stabilization yang mampu membuat stabil video saat direkam dalam keadaan bergerak.

Kamera belakang Realme X50 Pro juga tidak kalah menarik dari kamera depannya. Ponsel ini akan hadir dengan konfigurasi empat kamera belakang, salah satu dari kamera tersebut akan memiliki resolusi 64 MP yang sudah dillengkapi kemampuan zoom hibrida 20 kali.

Saat diluncurkan nanti, ponsel ini akan menjadi andalan terbaru Realme, apalagi ditambah dengan spesifikasi terbaik. Realme X50 Pro akan ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 865 SoC yang dikawinkan dengan RAM 12 GB LPDDR5 dan flash UFS 3.0 sebagai penyimpanan internalnya.

Ponsel pintar ini juga akan mendukung pengisian daya cepat hingga 65 W atau dijuluki dengan SuperDart Charge, namun untuk kapasitas baterainya masih belum diketahui. Kemudian, layarnya akan menggunakan panel Super AMOLED dengan refresh rate 90 Hz.

Sebelumnya, Realme resmi merilis smartphone terbarunya, Realme C3 di pasar gawai Tanah Air pada Rabu, 19 Februari 2020. Ponsel pintar itu hadir dengan varian warna Frozen Blue dan Blazing Red yang dipasarkan dengan harga Rp 1,7 juta dengan varian RAM 3 GB dan ROM 32 GB.

Khusus pada penjualan perdana, harga Realme C3 dibanderol dengan harga Rp 1.549.000 dan dapat dipesan di situs realme.com, Lazada, dan Akulaku.

Realme C3 disebut juga sebagai ponsel gaming dengan harga satu jutaan. Hal itu dikarenakan ponsel pintar ini ditenagai chipset MediaTek Helio G70 yang mampu memberikan pengalaman terbaik saat bermain game, ditambah lagi dengan kapasitas baterai besar, yakni 5.000 mAh.[]

Berita terkait
Harga dan Spesifikasi Realme C3
Setelah resmi meluncur di India, Realme akan memboyong Realme C3 ke Indonesia pada 19 Februari 2020.
Realme Hadirkan Ponsel 5G di Indonesia pada 2020
Realme Indonesia akan menghadirkan smartphone konektivitas 5G pada 2020 walaupun jaringan generasi kelima belum ada tahun depan.
Realme X50 5G Meluncur di China
Realme X50 5G resmi meluncur di China, ponsel pintar pertama Realme yang mendukung jaringan generasi kelima atau 5G.