Jakarta - Grup boyband idola K-Pop BTS merilis video teaser perdana klip musik single terbaru mereka yang berjudul Dynamite, pada Selasa, 18 Agustus 2020 waktu Korea Selatan. Sebelumnya, grup idola besutan Big Hit Entertainment ini telah merilis teaser foto lagu tersebut.
Berdasarkan pantauan Tagar di laman YouTube Big Hit Label, video tersebut telah disaksikan 10 juta kali dalam kurun waktu 4 jam sejak perilisannya. Dalam video berdurasi 28 detik itu, para personel tampil dengan balutan pakaian retro dengan warna-warni yang khas.
Teaser video tersebut memiliki tone warna yang selaras dengan pakaian yang dikenakan member The Bangtan Boys. Sementara V, J-Hope, RM, Jin, Jimin, Jungkook dan Suga berpose serta menari di depan latar tulisan besar berbunyi Disco.
BTS merilis video teaser perdana lagu Dynamite. (Foto: Big Hit Entertainment)
Dalam keterangan yang tersemat di video tersebut, video klip resmi lagu Dynamite yang disutradarai oleh Yong Seok Choi dengan asisten sutradara Jihye Yoon itu, rencananya akan dirilis pada Jumat, 21 Agustus 2020 mendatang sekitar pukul 13:00 (KST), 00:00 (EST) atau sekitar pukul 11:00 WIB.
BTS merilis video teaser perdana lagu Dynamite. (Foto: Big Hit Entertainment)
Sebelumnya, para personel BTS sempat merilis teaser foto yang mereka bagikan sebelumnya. Pada teaser awal yang diunggah manajemen pada Senin malam, 10 Agustus 2020, Jungkook dan kawan-kawan memberikan kejutan lewat penampilan rambut yang berbeda.
Boyband BangTan Sonyeondan alias BTS juga telah mengumumkan rencana perilisan single baru berbahasa Inggris bertajuk Dynamite pada Jumat 21 Agustus 2020 mendatang.
- Baca juga: Jelang Dynamite Dirilis, Personel BTS Ubah Gaya Rambut
- Baca juga: Jadwal Rilis Film Break The Silence BTS di 70 Negara
Tembang tersebut merupakan bagian lagu yang terdapat dalam album terbaru yang tengah mereka kerjakan. []