Barru - Nahas nasib Malkan Amin, di hari pencoblosan atau pemungutan suara, calon Bupati Kabupaten Barru nomor urut 3 itu, dikabarkan meninggal dunia pada Rabu, 9 Desember 2020.
Pasangan calon dengan tagline Maccora ini meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr Wahidin Sudirohusodo, Makassar, pukul 11.30 WITA.
Pasien dirujuk dari RS Bhayangkara
"Saya sudah cek, dan ternyata benar. Ada pasien atas nama Malkan Amin meninggal dunia," kata Direktur RSUP Wahidin Sudirohusod, dr Khalid Saleh kepada Tagar, Rabu, 9 Desember.
Dia menjelaskan, pasien atas nama Malkan Amin ini merupakan pasien rujukan dari Rumah Sakit Bhayangkara Makassar. Dia dirujuk ke RSUP Wahidin Sudirohusodo pada Selasa, 8 Desember 2020, malam.
"Pasien dirujuk dari RS Bhayangkara," kata dia singkat.
Baca juga:
- Dua Cawalkot Surabaya Lempar Optimisme Menang Pilkada
- Harapan Pedangdut Ayu Ting Ting di Pilkada Depok 2020
- Politik Gentong Babi Melukai Demokrasi Pilkada 2020
Belum diketahui pasti penyebab calon Bupati Barru ini meninggal dunia. Dan hingga saat ini, almarhum masih berada di RSUP dr Wahidin Sudirohusodo Makassar.
Perlu diketahui, di Pilkada Barru, Malkan Amib berpasangan dengan Andi Salahuddin Rum. Pasangan dengan tagline Maccora ini diusung Golkar dan Gerindra.
Mereka akan bertarung dengan kandidat lainnya, yakni Suardi Saleh-Aska, dan Mudassir Hasri Gani-Aksa Kasim.[]