Sibolga - Bandara Ferdinand Lumbantobing Klas III Pinangsori, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, memperketat pengawasan penumpang dari luar negeri guna mengantisipasi merebaknya virus corona di wilayah Kabupaten Tapteng dan Kota Sibolga.
“Dari bandara, kita kemarin ada melakukan pertemuan terbatas antara pihak airlines untuk masalah penanganan penumpang dari Cina agar diberikan data penumpang, kemudian tujuannya kemana, paling sebatas itu kita dapatkan dari pihak airlines,” kata Humas Bandara FL Tobing, Bill Akbar, kepada Tagar, Senin 27 Januari 2020.
Dia menjelaskan, penanganan khusus dari kantor pusat seperti tim medis dan penggunaan alat thermoscanner belum ada, tetapi pihak Bandara FL Tobing telah menyiagakan petugas Puskesmas untuk memantau penumpang yang datang dari luar negeri.
Puskesmas untuk stand by melihat penumpang, apakah ada terindikasi virus tersebut
“Kita sudah mengantisipasinya, yakni berkoordinasi dengan petugas Puskesmas untuk stand by melihat penumpang, apakah ada terindikasi virus tersebut,” ujarnya.

Hingga saat ini, kata Bill, belum ada ditemukan penumpang dari luar negeri yang diduga terjangkit virus corona.
Kendati demikian, pihaknya masih menunggu instruksi dari kantor pusat, guna penanganan khusus terhadap penanganan virus corona di wilayah kerjanya.
“Kita mengharapkan itu tidak ada, sambil menunggu instruksi khusus penanganan virus ini dari kantor pusat seperti apa,” Bill menambahkan.[]