Chelsea Bungkam Fulham di Liga Premier Inggris

Sampai matchday 33 Fulham di posisi ke-9 klasemen dengan 48 poin, sementara Chelsea naik ke posisi ke-5 dengan 57 poin
Gol penyeimbang Tyrique George adalah gol keduanya dalam tiga pertandingan setelah mencetak gol dalam kemenangan leg pertama Liga Konferensi Eropa di Legia Warsawa (Foto: bbc.com/Getty Images)

TAGAR.id – Chelsea akhirnya bisa menghidupkan kembali usaha mereka yang goyah untuk lolos ke zona Liga Champions saat mereka menang 2-1 atas Fulham di matchday 33 Liga Primer Inggris pada hari Minggu, 20/4/2025, pukul 14.00 waktu setempat bersamaan dengan pukul 20.00 WIB di Craven Cottage

Sampai matchday 33 Fulham di posisi ke-9 klasemen dengan 48 poin, sementara Chelsea naik ke posisi ke-5 dengan 57 poin.

Sampai turun minum Chelsea justru tertinggal 0-1 melalui gol pemain Fulham, A. Iwobi, di menit 20.

Chelsea terus menggempur barisan pertahanan Fulham yang bertahan. Usaha Chelsea untuk menyamakan kedudukan baru terjadi di menit-menit akhir waktu normal laga yaitu pada menit 83 melalui T. George yang membuat skor jadi imbang 1-1.

Tuan rumah merasa sudah aman dengan berbagi poin karena hasil imbang 1-1 bertahan sampai waktu normal 90 menit berakhir.

Laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu injury time yang justru bikin naas bagi tuan rumah karena di menit 90+3 pemain Chelsea, Pedro Neto, menjaringkan bola ke bawang Fulham. Kedudukan jadi 2-1 untuk Chelsea yang bertahan sampai laga berakhir.

Hasil pertandingan di Liga Premier Inggris pada 20/4/2025:

  • Fulham 1-2 Chelsea
  • Ipswich Town 0-4 Arsenal
  • Manchester United 0-1 Wolves
  • Licester City 0-1 Liverpool

- (bbc.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Chelsea Lolos ke Semifinal Conference League Singkirkan Legia Warsawa
Dengan kekalahan ini Chelsea lolos ke semifinal dengan aggregate 4-2