Jakarta - Sederet bintang dangdut idola yang merupakan alumni ajang D’Academy, Liga Dangdut Indonesia (LIDA) dan D'Academy Celebrity, bakal meramaikan gelaran Konser Romatis yang akan dihelat pada Senin malam, 28 Desember 2020. Acara tersebut rencananya akan disiarkan secara langsung di saluran televisi Indosiar.
Direktur Programming SCM, Harsiwi Achmad, mengatakan bahwa konser tersebut merupakan gelaran bagi para bintang muda jebolan ajang pencarian bakat Indosiar untuk membuktikan kemampuannya bersaing di industri hiburan Tanah Air.
"Menjadi kebanggaan bagi Indosiar karena bintang-bintangnya dapat terus eksis bahkan beberapa nama seperti Lesti DA & Jirayut DAA hingga menjadi viral dan fenomenal di tengah masyarakat," kata Harsiwi Achamd, dalam siaran pers kepada Tagar, Minggu, 27 Desember 2020.

Konser Romantis akan menghadirkan pasangan viral teranyar yang tengah dielu-elukan masyarakat Indonesia dan berhasil menyabet gelar Pasangan Kiyut Terkiss pada Kiss Awards 2020 lalu, yakni Rizky Billar dan Lesti DA.
Selain itu, gelaran tersebut juga menampilkan Dinda Hauw, Rey Mbayang, Ega DA, Rafly DA. Dipandu oleh Indra Bekti, Rizki Billar, Ruben Onsu, Rara LIDA dan Jirayut DAA.
Semakin seru penampilan spesial dari UN1TY, Nassar, Fildan DA, Byoode (Aulia DA, Putri DA, Meli LIDA, Rara LIDA), JD Eleven (Gunawan LIDA, Hari LIDA, Faul LIDA, Ridwan LIDA) dan Maria Vania.
Nantinya, Konser Romantis juga akan menghadirkan Mini Drama Musikal untuk para pasangan. Selain itu, berbagai games menarik mulai dari TikTok challenge, adu gombal, surat cinta untuk kekasih menyaingi pasangan yang benar-benar sudah menikah, juga akan ada dalam gelaran tersebut.
- Baca juga: Shandy dan Vien Rebut Hati Juri di Konser Top 6 Pop Academy
- Baca juga: Malam Tahun Baru 2021, BTS Sepanggung dengan Musisi Dunia
Gelaran Konser Romantis akan dihelat pada Senin malam, 28 Desember 2020 dan disiarkan secara langsung mulai pukul 20.00 WIB di stasiun televisi Indosiar. []