Dua Lipa mengungkapkan permintaan maafnya melalui unggahan di Instagram Story karena konsernya di Jakarta, yang seharusnya digelar pada Sabtu, 9 November 2024 harus dibatalkan. Meskipun ia sudah berada di Jakarta, masalah keamanan panggung membuat pertunjukan tidak dapat dilanjutkan.
"Dengan berat hati saya sampaikan bahwa saya tidak dapat tampil di Jakarta pada hari Sabtu, 9 November," tulis Dua Lipa, mengekspresikan kekecewaannya.
Pelantun "Levitating" itu menjelaskan bahwa meskipun ia sudah siap untuk tampil, struktur panggung dinilai belum aman.
"Saya sudah berada di sini, di negara Anda yang luar biasa. Saya siap untuk tampil, namun dengan berat hati saya sampaikan bahwa telah ditentukan bahwa pertunjukan tidak aman untuk dilanjutkan karena masalah keamanan panggung," lanjutnya.
Dua Lipa menegaskan bahwa keselamatan penonton dan dirinya sendiri adalah prioritas utama.
PK Entertainment, sebagai promotor acara, juga mengonfirmasi pembatalan konser karena masalah keamanan dan logistik yang tidak terduga.
"Karena masalah keselamatan dan logistik yang tidak terduga, TEM Presents & PK Entertainment dengan menyesal mengumumkan pembatalan tur Radical Optimism," tulis PK Entertainment.
Meskipun tim telah berupaya keras untuk menyelesaikan masalah produksi, struktur panggung yang disediakan oleh Mata Elang Productions masih dinilai belum aman untuk digunakan.
Keputusan pembatalan ini diambil dengan sangat hati-hati, mempertimbangkan keselamatan semua pihak yang terlibat.
"Keputusan pembatalan yang sangat sulit ini dibuat dengan sangat hati-hati dan mempertimbangkan keselamatan penonton dan artis," lanjut PK Entertainment.
Promotor juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh penggemar yang telah menantikan konser Dua Lipa di Jakarta dan menjanjikan pengembalian dana tiket.
Dua Lipa menegaskan bahwa ia sangat mencintai penggemarnya di Indonesia dan berharap dapat kembali tampil di sini di masa yang akan datang. .
"Saya mencintai kalian semua dan benar-benar tidak sabar untuk kembali bersama di ruangan yang sama dengan Anda bernyanyi dan menari sesuka hati sesegera mungkin," tulisnya. Meskipun kecewa, Dua Lipa berjanji akan kembali dengan panggung yang lebih optimal dan pengalaman yang tak terlupakan