Dua Pejabat Disdik Sampang Tersangka Korupsi

Dua pejabat Disdik di Sampang jadi tersangka kasus korupsi proyek sekolah tahun 2016. Ini nama kedua tersangka.
Bupati Sampang H. Slamet Junaidi saat memberikan keterangan kepada awak media. (Foto: Tagar/Nurus Solehen)

Sampang - Dua pejabat Dinas Pendidikan di Kabupaten Sampang jadi tersangka kasus proyek pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) di SMPN 2 Ketapang tahun 2016.

Mereka adalah M. Jupri Riyadi selaku Kepala Disdik Sampang dan dan Akh Rojiun sebagai Kasi Sarana Prasana. Dalam proyek itu, Jupri Riyadi diketahui sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Rojiun sebagai Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK).

Pasalnya, Polres Sampang menerbitkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) terhadap dua pejabat yang diterima Kejaksaan Negeri Sampang. Keduanya ditetapkan sebagai tersangka pasca pengembangan kasus yang menimpa kontraktor pelaksana Abdul Aziz, selaku Direktur CV Amor Palapa.

Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Sampang Edi Sutomo membenarkan pihaknya tengah menerima laporan penyidikan dugaan tersangka dua pejabat Disdik dari pihak kepolisian.

Dalam penyidikan, pagu anggaran pembangunan RKB SMPN 2 Ketapang senilai Rp 134 juta, yang dikerjakan MT dengan meminjam CV Amor Palapa milik Abdul Aziz.

MT memberi uang tanda terima kasih kepada Abdul Aziz senilai Rp 2,5 juta. Setelah berhasil mengalihkan pinjaman CV, MT bertindak dengan menjual proyek tersebut ke NR senilai Rp 75 juta. Angka ini lebih kecil dari nilai yang dipatok pemerintah.

Kasubag Humas Polres Sampang Ipda Puji Eko Waluyo mengatakan, dua pejabat Disdik tersebut ditetapkan tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi atas ambruknya proyek RKB di SMPN 2 Ketapang tahun 2016.

"Ini sekarang polisi masih proses penanganan. Ini kasus lanjutan yang sebelumnya menimpa kontraktor pelaksana," kata Ipda Puji Eko Waluyo, Selasa 16 Juli 2019.

Bupati Sampang, Slamet Junaidi menyerahkan sepenuhnya kasus ini ke pihak berwenang. Ia menegaskan tidak akan mengintervensi proses penyidikan. “Silakan di proses saja. Kami akan mematuhi hukum demi pemerintahan yang bersih,” kata Bupati. []

Atikel lainnya:

Berita terkait
0
Putra Mahkota Arab Saudi Melawat ke Turki
Persiapan untuk menghadapi kunjungan Presiden Joe Biden, Putra Mahkota Arab Saudi lakukan lawatan regional kali ini ke Turki