Jakarta - Bila perut sedang kosong tidak bisa sembarangan mengkonsumsi makanan. Banyak orang yang percaya saat perut kosong, harus makan nasi, sebelum makan makanan lainnya.
Makanan yang baik dikonsumsi saat perut kosong harus memiliki nutrisi yang menyehatkan tubuh. Salah makan saat kondisi itu akan menyebabkan berbagai gangguan pencernaan.
Berikut Tagar rangkumkan dari berbagai sumber makanan yang pas dikonsumsi saat perut kosong.
1. Oatmeal

Makanan yang baik dikonsumsi saat perut kosong adalah oatmeal. Karena dapat membuat kenyang lebih lama dan baik dikonsumsi saat perut belum diisi makanan apapun.
Selain itu, dapat menjaga perut dari asam hidroklorik yang dapat merusak dinding lambung. Kandungan seratnya juga dapat menurunkan tingkat kolesterol pada tubuh.
2. Madu
Empat Makanan Wajib Saat Perut Kosong. (Foto: motherandbaby)
Madu memiliki berbagai manfaat positif untuk kesehatan, seperti mineral, vitamin, flavonoid, dan enzim. Bermanfaat untuk menjaga pencernaan tetap sehat dan bersih.
Madu menjadi salah satu makanan yang baik dikonsumsi saat perut kosong. Membuat tubuh langsung bertenaga dan siap untuk berfungsi dengan normal kembali. Selain itu, bisa membuat sistem kekebalan tubuh kita lebih kuat.
3. Pepaya
Kulit Buah Pepaya. (Foto: Pixabay/3centista)
Mengonsumsi pepaya pada saat perut kosong, menambah cadangan energi pada tubuh. Sehingga tidak mudah lelah dan dapat kembali fokus menjalankan rutinitas. Selain itu, mengonsumsi pepaya pada saat perut kosong, baik untuk pergerakan usus halus.
4. Semangka
Kulit Buah Semangka. (Foto: Pixabay/stevepb)
Semangka merupakan buah segar rendah kalori dan penuh dengan elektrolit. Kandungannya dapat meningkatkan hidrasi pada tubuh, sehingga memulihkan energi yang hilang akibat perut kosong.
5. Telur
Ilustrasi (Foto: pixabay)
Mengonsumsi telur di pagi hari saat perut masih kosong sangat dianjurkan. Menurut sebuah studi, jika mengkonsumsi telur di pagi hari, maka jumlah kalori harian yang dikonsumsi tubuh akan menurun.
Dengan mengonsumsi telur maka perut akan terasa kenyang lebih lama sehingga cocok sekali untuk diet. Jadi, telur sangat cocok dikonsumsi saat perut kosong.
Selain itu, bisa juga mengonsumsi beberapa makanan, seperti kecambah, brokoli, kacang polong saat perut kosong. []