Erick Thohir Sambangi TPS Jokowi Mencoblos

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir hadir di TPS 008, Gambir, Jakarta Pusat, tempat Jokowi menggunakan hak suaranya.
Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir (kiri) hadir di TPS 008, Gambir, Jakarta Pusat, tempat Jokowi menggunakan hak suaranya. Erick hadir di lokasi pada Rabu 17 April 2019 pukul 10.00 WIB. (Foto: Tagar/Rommy Yudhistira)

Jakarta - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir hadir di TPS 008, Gambir, Jakarta Pusat, tempat Jokowi menggunakan hak suaranya. Erick hadir di lokasi pada pukul 10.00 WIB.

Saat tiba Erick langsung menghampiri anggota dewan pengarah Pramono Anung. Diketahui sebelum datang ke tempat Jokowi memilih, Erick telah lebih dulu melakukan pencoblosan di TPS 17 Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan, pada Rabu 17 April 2019.

Tempat Pemungutan Suara (TPS) 008, sudah dibuka sejak pukul 07.30 WIB, dan pencoblosan pun dimulai pukul 07.50 WIB.

Pantauan Tagar, tampak beberapa warga sudah mulai mendaftar untuk mendapatkan formulir kertas suara yang nantinya akan mereka gunakan untuk menentukan pilihan mereka, terlihat pula warga yang baru saja hadir di lokasi mulai melewati tempat pemerikasaan berkas untuk bisa memasuki antrean untuk menunggu giliran dipanggil namanya.

Berdasarkan DPT (Daftar Pemilih Tetap) yang ada, Jokowi dan Iriana mendapat nomor urut 154 dan 155, dari total 198 pemilih yang terdaftar. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Mendagri Lantik Tomsi Tohir sebagai Irjen Kemendagri
Mendagri mengucapkan selamat datang, atas bergabungnya Tomsi Tohir menjadi bagian keluarga besar Kemendagri.