Jakarta - Film animasi fantasi yang dibintangi aktor Tom Holland sebagai pengisi suara karakter utamanya, Onward, berhasil masuk ke jajaran box office dengan pendapatan sekitar US$ 40 juta dari pemutaran pembukaan di 4.310 bioskop di kawasan Amerika Serikat (AS).
Jumlah tersebut merupakan perkiraan yang paling rendah untuk peluncuran pra-rilis film Onward yakni sekitar 40-45 juta dolar AS. Film yang merupakan garapan kerjasama dua perusahaan yakni Disney dan Pixar ini dilaporkan begitu mendominasi bioskop-bioskop di Amerika Utara pada pekan ini, dan berhasil mendapatkan mendapat peringkat A-Cinemascore saat pemutaran perdananya.
Angka yang dihasilkan oleh Onward sama dengan film Pixar lain berjudul The Good Dinosaur yang dibuka dengan 39 juta dolar di Amerika Utara, 123 juta dolar di dalam negeri dan 333 juta dolar di box office seluruh dunia.
Film Onward sendiri adalah karya Pixar pertama yang memulai debutnya pada Maret atau awal musim semi. Semua judul Pixar biasanya rilis pada musim panas atau November.
Secara internasional, film ini dibuka pada hari yang sama di banyak wilayah, kecuali Italia, Korea Selatan dan China, di mana wabah virus corona paling parah. Beberapa negara Timur Tengah telah melarang film tersebut karena referensi untuk hubungan lesbian.
Sementara itu, Film The Invisible Man berada di urutan kedua box office akhir pekan ini dengan US$ 14 juta, angka ini turun 49 persen dibanding pada pembukaannya. Drama olahraga Ben Affleck berjudul The Way Back juga tampil sesuai dengan perkiraan sederhana yakni US$ 8,5 juta di 2.718 lokasi. Film tersebut berada di urutan tiga box office dengan mendapat nilai B+ Cinemascore.
Pada urutan keempat ada film Sonic the Hedgehog yang berhasil meraup pendapatan US$ 8 juta. Sedangkan Film The Call of the Wild harus puas di posisi kelima dengan pendapatan US$ 7 juta.
Poster Film Onward. (Foto: Disney Pixar)
Film Onward bercerita tentang dua saudara elf remaja yang memulai sebuah petualangan untuk mencari bukti demi menjawab pertanyaan tentang apakah sihir masih ada di dunia.
Lantaran berkisah tentang dunia sihir, film ini digadang-gadang bakal menampilkan banyak keajaiban dan menunjukkan orang-orang memiliki kemampuan sihir.
Baca juga: Sinopsis Film Onward, Petualangan Sihir Tom Holland
Pada mulanya film berlatar suasana jaman kerajaan. Namun, seiring perkembangan jaman banyak yang berubah seperti transportasi yang semakin canggih, termasuk pesawat yang menjadi sebuah terobosan baru dalam cerita itu.
Film Onward diproduksi oleh Walt Disney Pictures yang bekerjasama dengan Pixar Animation Studios. Selain nama Tom Holland, aktor kawakan Chris Pratt, serta aktris populer Julia Louis-Dreyfus dan Octavia Spencer juga bergabung dalam proyek ini sebagai pengisi suara. []