Gagal Pesta Sabu, 3 Warga di Deli Serdang Ditangkap

Polisi tangkap satu orang wanita dan dua pria ketika hendak pesta sabu di Kabupaten Deli Serdang.
Ke tiga pelaku ketika di Mapolsek Pancur Batu, Sumatera Utara.(Foto: Tagar/Reza Pahlevi)

Medan - Satu orang wanita dan dua pria ditangkap kepolisian dari Sektor Pancur Batu, Polrestabes Medan ketika hendak pesta narkoba jenis sabu di kamar bungalow (penginapan), di Desa Bandar Baru, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Kamis 30 Januari 2020 malam.

Adapun ketiga pelaku adalah E boru G, 25 tahun, warga Desa Singgamanik, Kecamatan Munte, Kabupaten Karo, FRN warga Jalan Pipa, Desa Lama, Kecamatan Pancur Batu dan terakhir AB, 55 tahun.

Dari bungalow yang telah dibooking ketiga pelaku, kepolisian juga mengamankan sejumlah barang bukti, satu paket sabu ukuran kecil, satu paket ukuran sedang, satu unit mancis, satu unit handphone serta uang tunai sebesar Rp 200 ribu.

Kapolsek Pancur Batu, AKP Dedi Dharma mengatakan pelaku ditangkap di Bungalow 'Ateng'. Penangkapan berdasarkan adanya laporan dari masyarakat.

Kasus ini masih kita kembangkan, kita akan terus melakukan penindakan dan pemberantasan

"Kita dari kepolisian yang mendapatkan informasi berharga dari masyarakat langsung menindaklanjutinya. Selain itu, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba merupakan atensi dari pimpinan," kata Dedi.

Setelah pihak kepolisian berada di lokasi sesuai dengan informasi, mereka melihat FRN sedang ke luar dari kamar belakang Bungalow 'Ateng' kemudian dia ditangkap.

"Kita lihat ada seorang laki-laki yang baru ke luar kamar belakang, setelah kita lihat, FRN mencoba melarikan diri, berhasil ditangkap. Saat digeledah dari kantong celananya ditemukan satu paket sabu. Kemudian kita langsung masuk ke dalam kamar dan menemukan E boru G dan AB, dari keduanya ditemukan satu paket sabu yang diselipkan di bawah tempat tidur," ucap Dedi.

Setelah menangkap ketiga pelaku berikut barang buktinya, polisi membawa pelaku ke markas komando untuk diproses lebih lanjut.

"Kasus ini masih kita kembangkan, kita akan terus melakukan penindakan dan pemberantasan peredaran serta penyalahgunaan narkotika. Mohon dukungan dari masyarakat," tandas Dedi.[]

Berita terkait
Sejoli di Langkat Ditangkap Usai Belanja Sabu
Pasangan kekasih di Kabupaten Langkat ditangkap usai belanja sabu.
Anggota DPRD Sidempuan Pecandu Sabu Dituntut Mundur
Mahasiswa menuntut anggota DPRD Kota Padangsidempuan dari Partai Hanura, pecandu narkoba sabu, didesak mundur dari jabatannya.
Edarkan Sabu, Emak Cantik di Siantar Dibekuk Polisi
Edarkan narkotika jenis sabu, seorang ibu rumah tangga cantik diamankan Polres Pematangsiantar.