Gunungkidul - Sejumlah destinasi wisata sudah memulai membuka operasionalnya kembali meski dilakukan secara terbatas. Termasuk yang dilakukan pengelola Geosite Ngringrong yang berada di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.
Sebelum membuka operasionalnya sejumlah langkah dilakukan salah satunya mengikuti Pelatihan dan Pendampingan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) yang diadakan Badan Otorita Borobudur (BOB), salah satu Satuan Kerja (Satker) di bawah Kementerian Pariwisata/Badan Ekonomi Kreatif.
Baca Juga:
"Pembukaan kegiatan aktivasi sumber daya manusia pariwisata dan ekonomi kreatif melalui Pelatihan dan Pendampingan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) ini menandai mulainya kegiatan yang berlangsung 19- 26 Oktober 2020," tutur Direktur Utama Badan Otorita Borobudur Indah Juanita saat membuka pelatihan, Senin, 19 Oktober 2020.
Dia menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan sumber daya manusia terkait dengan tata aturan AKB sektor Parekraf. Menurutnya, sebagai persiapan menuju AKB Pariwisata maka beberapa perlu dilakukan penyesuaian tata laksana kunjungan wisatawan sesuai dengan aturan dan protokol kesehatan di daya tarik wisata.
Pada akhirnya daya tarik wisata yang telah memenuhi protokol akan mendapatkan pengakuan berupa sertifikat Self Declare.
Protokol kesehatan yang telah disusun pun perlu disosialisasikan kepada pengelola daya tarik wisata agar bersiap dan sebagai upaya untuk memenuhi protokol tersebut. Jadi pemenuhan protokol akan dilakukan dan dikawal agar sesuai dengan panduan yang telah ditetapkan.

"Pada akhirnya daya tarik wisata yang telah memenuhi protokol akan mendapatkan pengakuan berupa sertifikat Self Declare sehingga meningkatkan rasa kepercayaan kepada wisatawan saat berkunjung ke daya tarik wisata," papar Indah.
Baca Juga:
Pelatihan dan pendampingan ini juga sebagai bentuk kepedulian untuk mendukung Destinasi Wisata dalam pemenuhan dan penerapan protokol kesehatan sebagai antisipasi terhadap penyebaran virus Covid-19. "Bahwa kebiasaan ini akan terus ditularkan kepada teman-teman yang lain agar menjadi kebiasaan baru yang benar. Jadi tidak hanya baik tetapi juga benar," ujar Indah.
Selain itu, BOB juga telah memberikan dukungan sarana dan prasarana dalam menunjang implementasi AKB kepada pengelola Geosite Ngingrong yang berada di Kabupaten Gunungkidul. "Dengan pelatihan dan pendampingan SDM Parekraf menyambut AKB diharapkan pengelola dapat meneruskan izin buka terbatas Geosite Ngingrong yang telah disetujui Gugus Tugas Covid dengan SOP AKB yang telah diulas saat pelatihan dan pendampingan," tutur wanita berhijab ini.
Baca Juga:
Pelatihan dan Pendampingan Adaptasi Kebiasaan Baru sendiri diikuti 20 peserta dari pengelola Geosite Ngingrong. Pelatihan yang diberikan berupa sosialisasi aturan dalam Adaptasi Kebiasaan Baru, Pelatihan Penghitungan Carrying Capacity, Alur Wisatawan, Pemetaan Zonasi Wisatawan, Visitor Management, Layanan Prima, dan Sapta Pesona.
Kegiatan seperti ini sebelumnya telah dilaksanakan di beberapa lokasi seperti Embung Senja, Sleman dan beberapa destinasi wisata di wilayah Jateng yakni di Desa Wisata Kenalan, Ketep Pass, kawasan wisata Banyuroto, dan Gunung Gupak. []