Jakarta – Setelah program vaksinasi massal Covid-19 berjalan di banyak negara turnamen tenis grand slam mulai bergulir. Januari 2021 lalu Australia Terbuka dengan penonton buka-tutup. Tanggal 30 Mei 2021 grand slam Prancis Terbuka, lebih dikenal sebagai Roland Garros, mulai babak penyisihan. Selanjutnya Wimbledon, Inggris, pada Juni 2021.
Roland Garros akan seru karena tiga petenis top dunia, Rafael Nadal (Spanyol), Novak Djokovic (Serbia) dan Roger Federer (Swiss) berlaga di turnamen ini.
Roger Federer (Foto: Twitter @rolandgarros)
Ajang Prancis Terbuka ini juga akan jadi pembuktian siapa petenis terhebat karena Nadal dan Federer mau pecahkan rekor juara grand slam. Mereka berdua mengantongi 20 juara grand slam sehingga Prancis Terbuka akan jadi arena persaingan yang sengit.
Rafael Nadal dan Novak Djokovid (Foto: Twitter @rolandgarros)
Memang, Nadal jagoan di lapangan tanah liat. Prancis Terbuka dimainkan di lapangan tanah liat. Rekor Nadal di Prancis Terbuka 13, sedangkan Federer cuma 1. Tapi, karena ingin memecahkan rekor jumlah grand slam tentulah Federer juga akan bermain all out.
Persaingan tunggal tenis putra dunia (Foto: Tagar/Syaiful W Harahap)
Melihat table di atas Djokovic juga akan berusaha menang untuk menambah jumlah juara grand slam yang sudah mendekati rekor Nadal dan Federer.

Di bagian tunggal putri tidak ada upaya pemecehan rekor karena rekor grand slam Serena Williams (AS) sudah sangat sulit dikejar. Dengan rekor 23, hanya kalah golden slam (medali emas olimpiade) dari Steffi Graf, tentulah sulit dikejar petenis lain.
Persaingan tunggal tenis putri dunia (Foto: Tagar/Syaiful W Harahap)
Selain pemecahan rekor, perebutan juara juga erat kaitannya dengan pundi-pundi petenis. Hadiah yang disediakan penyelenggara Roland Garros memang fantastis.
Hadian uang tunai tenis tunggal putra/putri Roland Garros 2021 (Foto: Tagar/Syaiful W Harahap)
Hadiah yang menggiurkan. Kemenpora perlu juga membuat strategi pembinaan tenis agar ada anak bangsa Merah-Putih berkibar di turnamen grand slam dunia (dari berbagai sumber). []