Jakarta - Indo Barometer merilis survei soal kinerja menteri Jokowi dalam 100 hari pemerintahan pada Februari 2020, Prabowo Subianto didaulat menjadi menteri yang memiliki kinerja paling baik dengan 26,8 persen.
Peringkat kedua ditempati Sri Mulyani dengan 13,9 persen sementara Erick Thohir berada di peringkat ketiga. Menkopolhukam Mahfud MD berada di peringkat keempat dengan 7,3 persen sementara Mendikbud Nadiem Makarim ada di peringkat kelima dengan 5,2 persen.
Pak Prabowo itu sebetulnya ketika responden ditanya alasan memilih, macam-macam.
Prabowo mendapatkan keunggulan karena ketegasan selama menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan). Selain itu, Politisi Partai Gerindra itu dianggap cocok menjadi Menhan karena sesuai dengan kemampuannya di dunia militer.
Sementara itu, Sri Mulyani memiliki kinerja baik karena sudah berpengalaman di bidangnya. Sebanyak 31,7 persen responden Indo Barometer menyebut wanita yang menjadbat sebagai Menteri Keuangan itu merupakan sosok yang pintar dan intelektual.
Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari mengatakan, ada dua aspek yang mempengaruhi hasil survei. Pertama, pengenalan responden terhadap menteri. Kemudian yang kedua yaitu prestasi.

"Pak Prabowo itu sebetulnya ketika responden ditanya alasan memilih, macam-macam. Bukan cuma karena kinerja tapi karena aspek lain seperti kepribadian tegas lalu tepat di bidangnya," ucap Qodari, Selasa, 20 Oktober 2020.
Ia mengatakan, latar belakang Prabowo sebagai Menteri Pertahanan tepat dengan latar belakangnya sebagai Jenderal.
Erick Thohir, kata Qodari, dianggap berkinerja baik karena profesional dan mendapat exposure luas di masyarakat dalam kasus penyelundupan sepeda Brompton yang melibatkan sejumlah petinggi Garuda Indonesia.
"Itulah variabel yang membuat kenapa kemudian tiga orang ini menonjol," ucap Qodari.[]