Ini Motif Paman Dibunuh Keponakan di Paluta

Pria warga Kabupaten Padang Lawas Utara, tewas dibacok karena diduga mencoba memperkosa istri keponakannya.
Petugas kepolisian mengevakuasi korban tewas di Desa Sihapas-hapas, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara. (Foto: Tagar/Andi Nasution).

Padang Lawas Utara - Harun Harahap, 40, yang ditemukan tewas dipenuhi luka senjata tajam di daerah perbukitan Desa Sihapas-hapas, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara, diduga mencoba melakukan tindak perkosaan terhadap Desi Harahap, 35, yang merupakan istri keponakannya. Gokon Pardede, 40.

Kapolsek Padang Bolak, AKP Zulfikar menyebutkan, dari hasil pemeriksaan sementara, sesuai dengan keterangan Desi, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu 11 Januari 2020.

Sebelum kejadian, Desi bersama suaminya Gokon sedang bekerja di ladang di areal perbukitan Desa Sihapas-hapas. Tiba-tiba Desi mengaku mendapat lemparan batu.

Masih dari pengakuan Desi, lanjut Kapolsek, Desi langsung mencari asal lemparan batu. Seketika itu Desi terperanjat saat melihat Harun tiba-tiba muncul dan mencoba memeluknya. Desi yang meronta dan menjerit didengar oleh suaminya Gokon.

Korban dan keponakannya sempat bergumul. Lalu istrinya Desi ikut membantu, dan mengambil parang korban kemudian menyerangnya hingga tewas

Mengetahui kehadiran Gokon, tambah Kapolsek, Harun yang memegang parang langsung menyerang dan mengenai bagian lutut kiri Gokkon. 

Melihat suaminya diserang, Desi lalu mengambil kayu dan ikut menyerang Harun hingga parang yang dipegangnya terlepas. Desi lalu mengambil parang korban dan menyerang tubuh Harun dengan bertubi-tubi.

"Korban dan keponakannya sempat bergumul. Lalu istrinya Desi ikut membantu, dan mengambil parang korban kemudian menyerangnya hingga tewas. Korban tewas sudah kita serahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," jelas Kapolsek.

Menurut dia, sampai saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut dan meminta keterangan dari saksi lainnya. 

"Masih terus kita dalami, apakah ada motif lain di balik kejadian ini yang mana pelaku dan korban masih memiliki hubungan kekeluargaan," tuturnya. []

Berita terkait
Dinas Perkim Paluta Diduga Korupsi Pembelian Lahan
Dinas Perkim Padang Lawas Utara diduga melakukan korupsi pembelian lahan.
Surat Suara Dicuri, Pilkades di Paluta Ditunda
11 orang diamankan atas dugaan pencurian surat suara Pilkades di Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta), Sumatera Utara.
Calon Kades di Paluta Ajak Warga Curi Surat Suara
Gagal sebagai calon kepala desa, warga Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta), Sumatera Utara, mencuri surat suara pilkades.