TAGAR.id – Inter Milan naik ke pucak klasemen sementara Serie A Italia setelah menghajar Fiorentina dengan skor telak 4-0 pada 3 September 2023.
Dengan kemenangan ini Inter Milan gusur AC Milan dari puncak klasemen sementara Serie A Italia karena selisih gol. Inter dan Milan sama-sama kantongi 9 poin tapi Inter unggul selisih gol.
Sementara itu Fiorentina turun ke posisi ke-8 dengan 4 poin.
Gol pembuka Inter dicetak oleh M. Thuram di menit ke-23. Kedudukan 1-0 untuk Inter. Keunggulan 1-0 ini bertahan sampai turun minum.
Di babak kedua pemain Inter seakan haus gol dengan membangun serangan. Di menit ke-53 Lautaro jaringkan Si Kulit Bundar ke gawang Fiorentina. Kedudukan 2-0 untuk Inter.
Lima menit kemudian, tepatnya di menit ke-58 Inter mendapat hadiah penalti yang tidak disia-siakan oleh Calhanoglu jadi gol ketiga untuk Inter. Kedudukan 3 – 0 untuk Inter.
Permainan terus bergulir sementara usaha Fiorentina untuk membalas justru kebobolan lagi di menit ke-73 melalui tendangan Lautar. Kedudukan 4-0.

Keunggulan Inter 4-0 bertahan sampai wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
Statistik pertandingan menunjukkan bola dikuasai oleh tim tamu Fiorentina sebesar 61%, sedangkan tuan rumah Inter Milan hanya 39%.
Tembakan langsung ke gawang dilesatkan pemain Inter sebanyak 11, sementara Fiorentina hanya dua. Sepak pojok ditendang Inter dan Fiorentina masing-msing satu.
Wasit memberikan satu kartu kuning untuk pemain kedua tim. (dari berbagai sumber). []