Jakarta - Pedangdut Inul Daratista baru-baru ini terang-terangan mengaku geram hingga menyindir anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta yang mengantuk saat rapat malah digaji Rp 8 miliar per tahun.
Hal itu menurutnya tidak adil. Pasalnya, dirinya sebagai pengusaha dan selebriti selalu ditagih pajak setiap tahunnya, sementara di sisi lain para anggota DPRD menerima gaji hingga miliaran rupiah.
Wakil rakyat rapat sama ketiduran dengar pendapat, gajine gede.
"Harusnya kasihan sama kita-kita para pengusaha dan juga artis, bayar pajaknya setengah mampussssss. Kadang maksa, bahkan dicari-cari biar bayar banyak," tulis Inul dikutip Tagar dari Instagramnya, Kamis, 3 Desember 2020.
Baca juga: Denny Siregar Bocorkan Gaji DPRD DKI, Inul Daratista Meradang
Inul Daratista sindir anggota DPR tidur saat rapat malah digaji 8 miliar rupiah setahun. (Foto: Instagram/dennysiregar)
Tak sampai di situ, Inul bahkan terang-terangan menyindir anggota DPRD yang suka tidur saat rapat, akan tetapi malah menerima gaji yang sangat besar.
"Kalau di sini sampe mampusss juga enggak bakalan. Wakil rakyat rapat sama ketiduran dengar pendapat, gajine gede. Toh yang rakyat lihat isinya juga kadang ribut mulu adu argumen," ujarnya lagi.
Sebab itu, kata Inul, ia tidak mau menerima tawaran dari partai politik manapun untuk masuk menjadi kader. Pasalnya, apa yang telah dikumpulkannya selama ini tidak mau disebut sebagai hasil korupsi.
Baca juga: Inul Daratista: Bisnis Karaoke Curi Ide, Maling!
"Banyak partai nawarin untuk masuk jadi kadernya, bahkan sampai dijamin aman karena ada mentor yang dampingin hahahaha alemong bisa-bisa harta kekayaaan yang dicari ampe berdarah-darah entar dikira hasil korupsi lagi," katanya.
Meskipun digaji miliaran rupiah oleh negara namun Inul mengaku tidak tergiur sedikit pun. Dia tidak tega menerima uang tersebut karena pernah melihat masyarakat masih banyak yang kesusahan.
"Meski gajine milyaran aku bukan di situ bang, karena aku masih melihat rakyat masih banyak yang susah, yang duduk rapat dengar ngantuk sampe ngiler-ngiler gajine gede huuuuu," tuturnya.
Hal itu bermula ketika pegiat sosial media Denny Siregar membocorkan pendapatan anggota DPRD DKI yang diunggahnya melalui laman Instagram miliknya pada Kamis, 3 Desember 2020.
"Membaca pendapatan anggota dewan @dprddkijakarta setiap tahun 8 milyar/per orang, jiwa misqueen ku bergetar," tulis Denny Siregar dikutip Tagar dari unggahan foto, Kamis, 3 Desember 2020.
Tak sampai di situ, Denny juga seolah-olah menyindir pendapatan sebanyak itu diterima lantaran bekerja begitu keras.
"Mereka pasti bekerja begitu kerasnya, sehingga pendapatan mereka juga begitu banyaknya," kata Denny Siregar. []