Jokowi Tinjau Pembangunan Tol di Banda Aceh

Presiden Joko Widodo bersama rombongan meninjau pembangunan jalan tol Banda Aceh-Sigli. Tol ini merupakan tol pertama di Aceh
Presiden Joko Widodo meninjau progres pembangunan jalan Tol Banda Aceh-Sigli di Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Jumat, 21 Februari 2020. (Foto: Tagar/Istimewa)

Banda Aceh - Presiden Joko Widodo bersama rombongan meninjau pembangunan jalan tol Banda Aceh - Sigli (Sibanceh) di Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Jumat, 22 Februari 2020 sore. Tol ini merupakan tol pertama di Aceh dan merupakan bagian dari proyek Trans Sumatera.

Peninjauan dilakukan beberapa saat setelah Jokowi tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar. Dia bertolak ke Aceh setelah mengakhiri kunjungannya di Provinsi Riau dan mendarat di Bandara SIM pukul 17.50 WIB.

Ini baru 14 bulan sejak groundbreaking, pembangunannya berjalan baik.

Sejumlah menteri juga terlihat ikut bersama rombongan Jokowi. Mereka adalah Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mochamad Basuki Hadimuljono, serta Kepala Kantor Staf Kepresidenan, Moeldoko.

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi menyebutkan, progres pembangunan salah satu ruas jalan Trans Sumatera itu sangat menggembirakan. Menurutnya, dalam waktu 14 bulan pembangunan, perkembangannya sudah sangat baik.

"Ini baru 14 bulan sejak groundbreaking, pembangunannya berjalan baik," ujar Jokowi.

Ia menjelaskan, di beberapa ruas jalan lain di Indonesia, permasalahan pembebasan lahan menjadi kendala utama pembangunannya. Meski demikian, kata Jokowi, berdasarkan laporan Direktur Utama Hutama Karya, perusahaan BUMN yang membangun tol tersebut, persoalan pembebasan lahan berjalan dengan baik.

Kita berharap pada 2024 jalan tersebut tersambung sepenuhnya.

"Ini karena semua pihak bekerja, bapak gubernur, semuanya, bapak bupati turun ke lapangan menjelaskan ke masyarakat,” katanya.

Diketahui, pembangunan jalan tol Banda Aceh - Sigli terbagi dalam enam seksi, yakni Seksi 1 Padang Tiji-Seulimeum sepanjang 25,2 kilometer, Seksi 2 Seulimeum-Jantho 6,1 kilometer, dan Seksi 3 Jantho-Indrapuri 16 kilometer.

Kemudian adalah Seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang 14,7 kilometer, Seksi 5 Blang Bintang-Kuto Baro 7,7 kilometer, dan Seksi 6 Kuto Baro-Simpang Baitussalam 5 kilometer. Tol Sigli-Banda Aceh dengan panjang 74 kilometer ini akan menghubungkan Kota Banda Aceh dan Kabupaten Sigli.

Kehadiran tol tersebut diharapkan dapat memangkas waktu tempuh dari Banda Aceh ke Sigli dan sebaliknya menjadi sekitar 1 jam perjalanan, yang awalnya memakan waktu 2-3 jam.

Jokowi menuturkan, secara keseluruhan Tol Trans Sumatera akan membentang sepanjang 2.900 kilometer lebih. Sepanjang 460 kilometer di antaranya telah dioperasikan, sementara 490 kilometer lainnya masih dalam tahap konstruksi. Sisanya, sepanjang 740 kilometer tengah dilelang pemerintah.

“Kita berharap pada 2024 jalan tersebut tersambung sepenuhnya,” ujar Jokowi. []

Berita terkait
Jalan Tol Padang - Pekanbaru Harga Diri Sumbar
Pembangunan Jalan Padang - Pekanbaru masih menunggu penetapan lokasi dari Kementerian PUPR.
Jalan Tol Becakayu Kalimalang Muntahkan 'Air Terjun'
Jalan Tol Becakayu Kalimalang, ruas Bekasi-Jakarta Timur, muntahkan air terjun, Kamis, 21 November 2019, yang membahayakan pengguna jalan.
501 Km Jalan Tol di Sumatera Beroperasi Akhir 2019
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah melakukan pembangunan 501 km jalan tol di Pulau Sumatera.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.