TAGAR.id – Juventus melenggang ke babak perempat final Coppa Italia setelah menggasak Salernitana dengan skor telak 6-1 pada 4 Januari 2023.
Juventus sendiri kaget ketika tim tamu Salernitana merobek jaring gawang mereka satu menit laga berjalan. Gol yang dilesatkan Ikwuemesi di menit ke-1 itu membuat Salernitana unggul 1-0.
Juventus yang tidak ingin kesempatan meraih trofi Coppa Italia membuka serangan, tapi pendukungnya harus menunggu sampai menit ke-12 ketika Fabio Miretti menjaringkan bola ke gawang Salernitana. Kedudukan imbang 1-1.
Pemain Juventus yang mulai di atas angin terus menyerang. Andrea Gambioso menggandakan kemenangan Juve jadi 2-1 di menit ke-35. Juventus unggul 2-1.
Sampai turun minum kedudukan 2-1 untuk tuan rumah Juventus yang disambut pendukungnya dengan sambutan meriah.

Di babak kedua Juventus terus menggempur barisan pertahanan Salernitana. Danielle Rugani cetak gol ketiga untuk Juventus di menit ke-54. Kedudukan 3-1 untuk Si Nyonya Tua.
Serangan gencar tuan rumah membuat pemain Salernitana, Dylan Bronn, cetak gol bunuh diri di menit ke-75. Juventus unggul 4-1.
Dengan kemenangan itu Juventus terus menyerang yang menghasilkan gol kelima di menit ke-88 yang dilesatkan oleh Kenan Yildiz. Kedudukan 5-1 untuk Juventus.
Di babak perpanjangan waktu Juventus menambah satu gol lagi melalui Timothy Weah di menit ke-90+1. Kedudukan 6-1 untuk Juventus.
Sampai laga usai Juventus unggul 6-1 yang membawanya ke babak perempat final Coppa Italia. (dari berbagai sumber). []