TAGAR.id – Masih dalam perburuan trofi meski musim ini kembali di bawah standar, juara bertahan Coppa Italia Juventus akan menjamu tim yang sedang berjuang di Serie A Italia, Empoli, pada pertandingan perempat final hari Rabu, 26/2/2025, pukul 21.00 waktu setempat bersamaan dengan hari Kamis, 27/2/2025, pukul 03.00 dini hari WIB di Allianz Stadium di Turin.
Tim yang bertemu di perempat final lain yaitu Inter Milan lolos ke semifinal dengan menyingkirkan Lazio 2-0 (25/2/2025).
Juventus adalah pemenang 15 kali dan juara bertahan Coppa Italia, Inter Milan 9, Lazio 7 dan Empoli 0.
Empoli tidak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhirnya melawan Si Nyonya Tua.
Juventus mengalahkan Cagliari di babak 16 besar untuk memastikan tempat di delapan besar (perempat final). Empoli memastikan kemenangan adu penalti melawan Fiorentina untuk melaju ke babak delapan besar kompetisi Coppa Italia ini.
Juve menghadapi Empoli di kandang sendiri dan akan sangat percaya diri. Si Nyonya Tua mengamankan kemenangan penting dalam pertandingan terakhir mereka di Serie A Italia yang membantu mereka mencapai posisi empat besar di klasemen liga.
Namun, impian mereka untuk trofi Liga Champions kandas setelah mereka menjadi mangsa PSV di babak playoff.

Tapi, di Coppa Italia ini mereka berpeluang besar untuk lolos ke babak semifinal.
Empoli tidak tampil baik di liga karena berada di zona degradasi. Empoli memiliki lebih sedikit peluang untuk melaju ke tahap berikutnya tetapi mereka memiliki peluang untuk membuat kejutan di laga ini.
Prediksi susunan pemain (lineup):
Juventus (4-2-3-1): Di Gregorio (kiper); Weah, Gatti, Veiga, Kelly; Koopmeiners, Locatelli; Conceicao, McKennie, Gonzalez; Kolo Muani
Pelatih: Thiago Motta
Empoli (3-1-4-2): Silvestri (kiper); Goglichidze, De Sciglio, Cacace; Grassi; Gyasi, Henderson, Maleh, Prezzella; Kouame, Esposito
Pelatih: Roberto D'Aversa
Riwayat head to head (h2h) antara Juventus dan Empoli dalam 35 pertemuan, yaitu:
- Juventus menang: 25
- Imbang: 5
- Empoli menang: 5
Prediksi skor akhir: Juventus 3-1 Empoli.
- (bbc.com, sportsmole.co.uk, khelnow.com, sportskeeda.com dan sumber lain). []