Yogyakarta - Seorang pria bernama Indra, 35 tahun diduga bunuh diri dengan cara membakar gedung toko roti yang berada di jalan Trubus Jalan Poncowinatan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta pada Sabtu, 12 September 2020.
Kepala Subbagian Humas Polresta Yogyakarta Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sartono mengatakan bahwa korban menyiramkan tubuhnya dengan pertalite. Kemudian korban menyalakan api untuk membakar diri lalu api merambat ke gedung toko. "Berdasarkan rekaman CCTV, korban diduga bunuh diri. Dia menyiramkan pertalite yang dia bawa sendiri ke tubuhnya," kata AKP Sartono kepada wartawan, Sabtu, 12 September 2020.
Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Peristiwa bermula saat Indra yang merupakan warga Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah ini datang ke toko tersebut dengan membawa jerigen isi pertalite.
Kasusnya masih ditangani Satreskrim Polresta Yogyakarta.
Dari luar toko, Indra berteriak-teriak memanggil Setiawan Rudi pemilik toko dan menggedor gedor pintu toko. Setelah pintu dibuka oleh salah satu karyawan, Indra menyelonong memaksa masuk toko roti dan naik ke lantai 2.

Sesampainya di lantai 2, Indra turun lewat tangga dan menuangkan pertalite ke tubuh dan ke lantai di ruang dapur atau tempat pengolahaan roti. Selang beberapa menit kemudian api yang menyala besar membakar ruangan.
Berdasarkan penututan saksi, sebelumnya Indra di berhentikan dari pekerjaan karena mempunyai permasalahan dengan pengelola toko. Indra bermasalah dengan keuangan toko atau tagihan tidak sesuai.
Saat ini Indra dibawa ke RS Bhayangkara Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Rencana korban segera dibawa ke rumah duka di Kutoarjo, Purworejo. Sementara itu, kasus tersebut masih dalam penyelidikan. "Kasusnya masih ditangani Satreskrim Polresta Yogyakarta," ucapnya. []