Singkil - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Singkil mengukur titik koordinat arah kiblat salat di lahan tanah Desa Lae Ijuk, Kecamatan Gunung Meriah, Provinsi Aceh, sebelum membangun musala di Pondok Pesantren Darul Falah Az-Zamzamiyah, pada Kamis, 29 Agustus 2019.
Pengukuran titik koordinat arah kiblat dilakukan Tim Badan Hisab dan Rukyat Kemenag Aceh Singkil.
Kepala Penyelenggara Syariah Kemenag Aceh Singkil Khasi'ah menjelaskan kepada Tagar, kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan laporan dari pimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Az-Zamzamiyah kepada pihak Kemenag untuk melakukan pengukuran titik koordinat arah kiblat pada lokasi yang akan nantinya dibangun tempat salat.
Pengukuran ini sangat penting, karena merupakan alat pemersatu umat Islam dalam melaksanakan ibadah salat.
"Sebelumnya, jauh hari, pihak Pondok Pesantren Darul Falah datangi kantor Kemenag, meminta kami untuk melakukan pengukuran titik koordinat arah kiblat pada musala ini," ujarnya di Gunung Meriah, Aceh, Kamis 29 Agustus 2019.

"Alhamdulillah, dengan kerjasama tim yang baik dan cuaca hari ini sangat mendukung, pengukuran yang kami lakukan berjalan dengan lancar," kata Khasi'ah.
Kegiatan itu, lanjutnya, merupakan tugas dan fungsi dari Kemenag Aceh Singkil dalam memberikan pelayanan dan edukasi kepada umat muslim dalam melaksanakan ibadah wajib.
Maka itu pihaknya melakukan penetapan arah kiblat yang dilakukan dengan ketelitian, sehingga hasil penetapan arah kiblat ini dapat diterima bersama.
“Pengukuran arah kiblat ini merupakan tugas Kementerian Agama dan pengukuran ini sangat penting, karena merupakan alat pemersatu umat Islam dalam melaksanakan ibadah salat, sehingga para jemaah tidak ragu-ragu dalam melaksanakan salat," kata dia.
Khasi’ah menyatakan, apabila ada pihak Badan Kemakmuran Masjid (BKM) yang ingin melakukan pengukuran arah kiblat, bisa berkoordinasi dengan pihak Kantor Kementerian Agama Aceh Singkil.
“Kami siap membantu,” ucapnya. []
Baca juga: Dina Afridha, Gadis Cantik Anggota DPRK Aceh Barat Daya