Kepala Bapenda Makassar Menekankan Pentingnya Kolaborasi dan Sinergi antar Bidang

Kepala Bapenda Makassar Firman Hamid Pagarra menghadiri Focus Group Discussion (FGD) mengenai Tata Kelola Peningkatan Pendapatan Asli Daerah.
Kepala Bapenda Makassar Menekankan Pentingnya Kolaborasi dan Sinergi antar Bidang. (Foto: Tagar/Instagram/Bapenda Makassar)

TAGAR.id, Jakarta - Kepala Bapenda Makassar Firman Hamid Pagarra menghadiri Focus Group Discussion (FGD) mengenai Tata Kelola Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Kota Makassar Rabu, 24 Juli 2024,

Acara yang digelar di Ruang Rapat Badan Pendapatan Daerah lantai 3 ini dihadiri oleh berbagai kepala bidang dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bapenda Makassar, yang turut berpartisipasi aktif dalam diskusi.

Dalam FGD tersebut, berbagai strategi dan inovasi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah dibahas secara mendalam.

Firman Hamid Pagarra menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antar bidang serta UPT dalam upaya mencapai target pendapatan yang telah ditetapkan.

Selain itu, ia juga menggarisbawahi perlunya peningkatan pelayanan publik dan sosialisasi yang efektif untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam membayar pajak. []

Berita terkait
Danny Pomanto Paparkan Makassar Low Carbon City di Kuliah Perdana Mahasiswa Magister Arsitektur SAPPK ITB Bandung
Danny Pomanto sharing atau berbagi informasi terkait bagaimana komitmen Pemkot Makassar dalam mendesain pembangunan berkelanjutan berbasis lokal
Ketua Dekranasda Makassar Indira Yusuf Ismail Sebut Inovasi UMKM Kunci Hadapi Pasar Internasional
Indira menyoroti pentingnya peran Dinas Koperasi dalam membina dan mengembangkan UMKM di Makassar
Kepala Bapenda Makassar Hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52
Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 tahun 2024 di Kota Makassar berlangsung meriah pada Rabu, 18 September 2024.