Kepergian Pep Guardiola dari Manchester City Disebut Sudah Ditentukan Tanggalnya

Pep Guardiola bisa saja hengkang di akhir kontraknya yang akan segera habis
Pep Guardiola (Foto: marca.com/EFE)

Oleh: Enrique Corbella diadaptasi SAM

TAGAR.id - Bisa saja terjadi guncangan di Liga Premier Inggris dan dunia sepak bola akibat pemberitaan Daily Mail yang menyebutkan Pep Guardiola akan hengkang dari Manchester City pada tahun 2025.

Surat kabar Inggris tersebut mengklaim bahwa pelatih asal Catalan, Spanyol, itu akan meninggalkan City pada akhir musim depan meski faktanya pihak klub menginginkannya bertahan.

Pep Guardiola, yang tiba di Manchester City pada tahun 2016 dan telah memenangkan 15 gelar bersama tim Etihad Stadium, menyelesaikan kontraknya dengan The Citizens pada tahun 2025.

Jack Gaughan melaporkan bahwa Manchester City akan memberi Guardiola, yang belum secara resmi mengumumkan niatnya untuk meninggalkan tim pada tahun 2025, ruang untuk membuat keputusan akhir tentang masa depannya dan menginginkan manajer paling sukses dalam sejarah mereka untuk memperpanjang kontraknya dengan mereka.

Míchel dan Xabi Alonso sudah bersaing untuk menggantikan Pep Guardiola di Manchester City

Soal kemungkinan pengganti Pep Guardiola di pucuk pimpinan Manchester City, nama Michel (Girona), Julian Nagelsmann (Timnas Jerman), Xabi Alonso (Bayer Leverkusen) atau Roberto De Zerbi (Brighton) sudah mulai dibicarakan di Inggris. (marca.com). []

Berita terkait
Akankah Pep Guardiola Akan Kembali ke Barcelona?
Pep Guardiola telah menangani Manchester City sejak musim 2016/2017 setelah hengkang dari Bayern Munich