Jakarta - PT Kretha Indo Artha (KIA) akan meluncurkan mobil terbarunya, yakni KIA Sonet. Dalam keterangannya di laman Kiasonetindonesia.com, Rabu 11 November 2020, sport utility vehicle (SUV) kompak ini akan hadir pada 11 November 2020.
Namun belum diketahui bagaimana metode peluncuran untuk Kia Sonet ini. Kemungkinan perilisan akan dilakukan secara daring, mengingat situasi pandemi yang masih terjadi di Indonesia sampai saat ini.
Kehadiran KIA Sonet di pasar mobil Tanah Air akan menemani sudaranya KIA Seltos yang sudah terlebih dahulu diperkenalkan beberapa waktu lalu. KIA Sonet diharapkan dapat bersaing di pasar otomotif Indonesia meskipun sedang dilanda pandemi Covid-19.

Berdasarkan data dari Badan Pajak Dan Retribusi Daerah (BPRD) Provinsi DKI Jakarta, sebagaimana dikutip Tagar dari situs Bprd.jakarta.go.id, Jumat, 6 November 2020, Kia Sonet akan hadir dengan dua varian, yakni tipe transmisi manual dan otomatis. Keduanya akan menggendong mesin berkapasitas 1.500cc, namun belum diketahui apakah akan menggunakan bahan bakar bensin atau diesel.
KIA Sonet sudah terlebih dahulu rilis di pasar India. SUV ini hadir di India dalam beberapa pilihan mesin, yakni mesin bensin 1.000cc dan 1.200cc, serta mesin diesel 1.500cc.
Mobil ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan, seperti ABS dan EBD, Hill-start Assist Control, enam buah airbag, Electronic Stability Control, dan Vehicle Stability Management.
Belum diketahui berapa perkiraan banderol untuk SUV ini. Kita tunggu saja kehadiran KIA Sonet di Indonesia pekan depan.[]