Jakarta - Isu tindak bullying yang menyeret nama member girlband April yang terus bergulir, membikin DSP Media selaku agensi grup K-Pop tersebut berang. Pihak manajemen dalam sebuah pernyataan mengatakan bakal membawa perkara tudingan tersebut ke jalur hukum.
Kasus bermula sewaktu pada 28 Februari lalu, seorang warganet yang mengaku sebagai adik dari mantan personel April, Lee Hyunjoo, mengunggah postingan yang mengatakan bahwa sang kakak keluar dari grup karena dikucilkan dan diintimidasi oleh member yang lain.
Belakangan, seorang warganet lain yang mengaku sebagai rekan Lee Hyunjoo, turut melontarkan pernyataan yang menyebut isu perundungan yang dilakukan para anggota Apri tersebut adalah benar.
Menurutnya, Lee Hyunjoo memilih hengkang dari girlband April setelah mendapat tindak pendungan alias bullying dari seluruh member grup, kecuali Chaekyung dan Rachel yang baru bergabung setelah Hyunjooo keluar dari grup.
Grup girlband K-Pop, April. (Foto: Instagram/official.april)
Pada Rabu, 3 Maret 2021 kemarin, sosok adik Lee Hyunjoo kembali mengunggah postingan di media sosial Nate Pann miliknya, dengan judul Saya adik laki-laki Lee Hyunjoo.
Menanggapi hal itu, DSP Media selaku agensi yang menaungi April lantas mengeluarkan pernyataan resmi. Dalam kesempatan itu, manajemen juga menjelaskan bahwa mereka telah melakukan pertemuan dengan LEe Hyunjoo.
"Kami bertemu 2 kali dengan Hyunjoo dan ibunya untuk bertindak demi kepentingan terbaik artis kami, bahkan setelah berbagai tuduhan yang dibuat oleh anggota keluarga dan teman Hyunjoo," kata pihak agensi, dikutip Tagar pada Kamis, 4 Maret 2021.
"Hyunjoo bersikeras bahwa dirinya adalah korban dan menuntut pernyataan yang jauh dari kebenaran, meskipun kami ingin melanjutkan diskusi dengannya terlepas dari pendiriannya, orang yang mengaku sebagai adik laki-laki Hyunjoo justru membuat postingan sepihak lainnya pada dini hari tanggal 3 Maret yang mengakibatkan tak dapat lagi melakukan percakapan," kata mereka.
- Baca juga: Perkara Bully di Masa Lalu, Ji Soo Minta Maaf dan Menyesal
- Baca juga: Seniman Kirim Surat Terbuka: Pak Jokowi, Kami Kangen Konser
Menyusul hasil pertemuan tersebut yang berakhir buntu, pihak agensi memutuskan untuk mengambil tindakan hukum terhadap Hyunjoo beserta orang yang mengaku sebagai anggota keluarga dan temannya. Hal tersebut dilakukan demi menjaga nama baik grup April yang mereka naungi.
"Kami telah melakukan yang terbaik untuk Hyunjoo dan anggota April, tapi mulai sekarang, kami akan mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap Hyunjoo dan orang-orang yang mengaku sebagai anggota keluarga dan kenalannya, memposting tuduhan secara online," kata DSP Media. []